Pemkot Dapat Bantuan 2 Alat Ventilator untuk Penanganan Covid-19

Pemkot Dapat Bantuan 2 Alat Ventilator untuk Penanganan Covid-19

CIREBON - Membantu penanganan penyebaran pandemi Covid-19, Dharma Group bersama Forum Peduli Lingkungan Hidup dan Budaya Nuswantara (FPLHBN) Cirebon menyerahkan bantuan berupa 2 unit mesin ventilator kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon.

Secara simbolis, Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati didampingi Kadinkes Kota Cirebon Edy Sugiarto, Direktur RSD Gunung Jati Ismail Jamaludin dan sejumlah asisten daerah menerima bantuan tersebut di ruang kerja Wakil Wali Kota Cirebon, lantai 3 Gedung Setda Kota Cirebon, Rabu (16/12).

Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati kepada radarcirebon.com menuturkan, dengan bantuan alat bantu pernapasan (ventilator) tersebut, diharapkan bisa turut membantu para tenaga medis dalam menangani pasien COVID-19 di Kota Cirebon.

\"Saya sangat berterima kasih kepda PT Dharma Group yang memberikan mesin ventilator ini. Jujur, mesin atau alat bantu pernapasan ini sangat dibutuhkan sekali untuk rumah sakit. Apalagi mesin ini merupakan produksi buatan wong Cirebon. Kami mendapat dua mesin ventilator dan akan kami serahkan langsung ke RSD Gunung Jati,\" ujarnya usai menerima bantuan.

Sementara itu, Irianto Santoso selaku Presiden Direktur PT Dharma Group mengatakan, menyerahkan sebanyak 6 unit mesin ventilator ke Kota dan Kabupaten Cirebon.

\"Kota Cirebon kami berikan bantuan sebanyak 2 unit untuk RSD Gunung Jati, sedangkan Kabupaten Cirebon kami berikan 4 unit masing-masing 2 unit untuk RSUD Waled, dan 2 unit lagi untuk RSUD Arjawinangun,\" sebutnya.

Dijelaskan Irianto, mesin ventilator tersebut merupakan alat bantu pernapasan bagi pasien sesak napas.

\"Pemberian bantuan ini merupakan salah satu bentuk kontribusi kami kepada Cirebon dalam membantu penanganan Covid-19. Mesin ventilator ini sudah diresmikan oleh Presiden Jokowi dan telah mendapat izin produksi dan edar dari Kemenkes RI,\" jelasnya.

Masih di tempat yang sama, Ketua FPLHBN Cirebon, Dany Djaelani menyambut baik pemberian bantuan mesin ventilator tersebut.

\"FPLHBN Cirebon tentunya mengucapkan terima kasih dengan pemberian bantuan mesin ventilator ini, tentunya mesin produksi lokal ini bisa dimanfaatkan di rumah sakit dalam membantu pasien yang sesak napas maupun Covid-19,\" ucapnya
(rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: