Nurpatmawati Bekerja dengan Penuh Ikhlas

Nurpatmawati Bekerja dengan Penuh Ikhlas

BERPINDAH-PINDAH tugas sebagai seorang abdi negara (PNS) tidak membuat Nurpatmawati mengeluhkan pekerjaannya. Ibu dua orang anak ini, justru mengutamakan keihkasan dalam menjalankan program dan melayani masyarakat dibidang kesehatan.

Apa yang dilakukan Nur pun tidak tanggung-tanggung. Selain menjadi ASN ia juga aktif di Bhayangkari.

Selain itu, ia juga pernah berhasil memajukan sejumlah  Puskesmas. Bahkan, Nur juga sempat membawa Posyandu Teratai binaan Puskesmas Lurah, Kecamatan Plumbon menjadi juara I Posyandu tingkat Provinsi Jawa Barat, PNS teladan dan lain-lain.

“Saya pernah ditempatkan di sejumlah Puskesmas. Setelah pindah dari Kuningan, saya dilantik menjadi Kepala Puskesmas Sindangjawa. Berikutnya ke Puskesmas Ciwaringin, Lurah, lalu Puskesmas Karangsari, kemudian promosi menjadi Kabid (kepala bidang, red). Kemanapun saya ditugaskan saya syukuri dan ikhlas karena bekerja adalah ibu,\" ujar Nur yang juga merupakan dosen di salah satu perguruan tinggi di Cirebon.

Nur mengaku, selain ikhlas dalam bekerja, ia juga harus pandai bergaul dengan masyarakat. Pasalnya, kalau sudah berbaur dengan masyarakat, dirinya akan lebih tahu persoalan yang ada.

Dari hasil pergaulannya dengan masyarakat, Nur senantiasa berpesan untuk tidak selalu menggunakan obat-obat kimia dalam pelayanan kesehatan. Ia juga sering menyarankan untuk menggunakan obat tradisional.

“Saya sering menganjurkan masyarakat untuk menanam tumbuhan atau pepohonan yang bisadijadikan apotik hidup dan obat-obatan tradisional, karea banyak obat tradisional yang ternyata lebih ampuh,” pungkas Nur. (nur via pahlawanita)

https://www.youtube.com/watch?v=ov4wZCaVc4c

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: