Bina Sentra Cirebon Promosikan Pemain U-12

Bina Sentra Cirebon Promosikan Pemain U-12

CIREBON - Bina Sentra Football Academy Cirebon mempromosikan para pemain kelahiran tahun 2009 atau usia 12 tahun untuk berprestasi. Hal tersebut diungkapkan owner Bina Sentra FA, Subagja Suihan, Rabu (27/1).

“Kami sudah malang-melintang, berprestasi di level nasional. U-12 akan coba kita promosikan untuk berprestasi,” katanya.

Sejumlah prestasi suah ditorehkan. Separti juara Piala Danone U-12 di Jakarta, juara Piala Menpora U-10 di Sidoarjo, juara Piala Khatulistiwa U-12 di Pontianak, serta juara Liga Top Score tiga kali di Bandung.

Menurut Subagja, Alen sebagai kapten U-12, bersama rekan-rekannya merupakan pemain masa depan,  akan diberi jam terbang lewat kompetisi. Dari mulai kompetisi lokal maupun nasional. Di antaranya akan diikutkan pada Piala Walikota Padang, Liga IJSL di Sentul Bogor, Liga Top Score di Jakarta, serta beberapa event lainnya yang berskala nasional.

“Mengikuti event, bertujuan agar terjaga prestasinya. Serta bisa mengikuti jejak prestasi kakak-kakak kelasnya,” lanjut Subagja.

Saat ini, Bina Sentra FA masih menjalani keikutsertaan pada kompetisi berlevel nasional. Yakni Liga Top Score U-13 di Bandung, dan Liga Top Score U-15 di Jakarta.

Unruk katagori U-15, bek tangguh M Alfharezi Buffon bersama rekan-rekannya sudah melakoni tiga kali pertandingan dengan hasil dua kali menang dan sekali seri. Dua kemenangan diraih setelah mengalahkan Persib Bandung 2-0 dan Bina Taruna 1-0. Sementara hasil seri melawan SSB Astam Tangerang dengan skor 0-0. Sementara untuk katagori U-13, zaki cs akan melakoni pertandingan perdana dengan Persib Bandung, akhir Januari nanti.

“Dengan berjalannya program kompetisi, ke depan, harapan saya, para pemain berlatih serius agar jejak prestasi bisa raih. Seperti prestasi yang diraih oleh para seniornya,” harap Subagja.

Kini, Bina Sentra FA sudah menjalin kerja sama dengan klub Liga-1 Indonesia, Borneo FC di Elite Pro Academy. Subagja siap mempromosikan para pemain U-12 karena sebagai tonggak fondasi masa depan di Borneo FC maupun untuk Indonesia. Hal tersebut sudah dibuktikan dengan dikontraknya tiga pemain Bina Sentra untuk tim senior Borneo FC. Mereka adalah Alvindero, Pualam Bahari dan Fajar.

Insya Allah nanti Akbar, pemain asal Cirebon menyusul, dikontrak jadi pemain Borneo FC,” jelasnya.

Subagja bersyukur, Pualam Bahari dan Fajar sudah terpanggil ke Timnas Indonesia  U-19 arahan pelatih Shin Tae-yong. Beberapa waktu lalu mereka ikut TC di spamyol.

“Mudah-mudahn, dengan bergabungnya pemain Cirebon di tim senior ke Borneo FC dan Timnas Indonesia, bisa menambah motivasi para pemain Bina Sentra U-12.

“Kita doakan saj,a yang terpenting kita tetap fokus ke pembinaan. Karena perlu proses panjang, yang kita harus kawal sampai tuntas. Sampai anak-anak menjadi pemain professional,” ujar Subagja.

Dia juga menyebut, proses pembinaan akan berhasil bila ditopang pelatih berkualitas. Saat ini, Bina Sentra FA memiliki enam pelatih berkualitas. Yaitu Nasuka, mantan pemain Pupuk Kaltim. Yoga Pratama, pelatih muda yang sudah mengantongi lisensi C-AFC. Lalu ada Munawi, Jack Irawan, Sholeh, serta pelatih kiper Sudarsono dan Donny Latuperissa (mantan kiper Timnas Indonesia era ’80-an).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: