Caleg PDIP Harus Berkualitas

Caleg PDIP Harus Berkualitas

INDRAMAYU  - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu menggelar acara buka puasa bersama yang berlangsung di kantor DPC, Jalan Pahlawan Indramayu. Kegiatan itu diikuti seluruh pengurus DPC PDIP hingga PAC dan anak ranting, para calon anggota legislatif, anggota DPRD Indramayu, dan para kader lainnya. Dalam acara ini disampaikan tausiyah politik yang disampaikan langsung oleh Ketua DPC PDIP Kabupaten Indramayu, H Syamsul Bachri SH MBA. Syamsul pada kesempatan itu mengajak kader PDIP khususnya calon anggota DPRD untuk meningkatkan kualitas, agar bisa dipilih rakyat. “Kalau mau dipilih oleh rakyat pada Pemilu 2014 nanti, maka harus terus meningkatkan kualitas. Caranya adalah dengan memberikan bukti kepada masyarakat melalui berbagai kegiatan yang positif, karena melalui citra positif itulah kader PDIP akan mendapat simpati rakyat,” ujar Syamsul. Syamsul mengatakan, bulan Ramadan sebenarnya merupakan kesempatan emas bagi para caleg untuk menarik simpati rakyat. Yaitu melalui berbagai aktivitas positif yang bisa dilakukan, seperti memberikan sedekah atau dengan aktif melakukan kegiatan seperti salat tarawih, tadarus, dan sebagainya. “Kalau memang tidak mampu untuk memberikan santunan, melakukan kegiatan positif seperti aktif salat tarawih atau tadarus, saya kira juga akan mengangkat citra positif PDIP di mata masyarakat,” kata calon anggota DPRD Provinsi Jawa Barat itu. Syamsul juga mengajak seluruh kader PDIP agar tetap menjaga soliditas partai. Karena rakyat tidak akan suka terhadap partai yang kerap terlibat konflik dan tidak solid. Rakyat cenderung akan menyukai partai yang bersih dan solid. Menghadapi Pemilu 2014, Syamsul optimis PDIP akan mendapatkan suara yang signifikan. Apalagi berdasarkan hasil survei, suara PDIP saat ini sudah mencapai sekitar 20% di Jawa Barat. Diharapkan pada Pemilu 2014 nanti akan meningkat menjadi 25% atau minimal sama dengan perolehan suara saat Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2013 lalu. (oet)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: