Jalur Pantura Pamanukan Baru Bisa Dilewati Kendaraan Besar

Jalur Pantura Pamanukan Baru Bisa Dilewati Kendaraan Besar

SUBANG - Situasi banjir di jalur Pantura hari ini, Rabu (10/2/2021) mulai surut. Titik banjir terparah setinggi paha orang dewasa. Sehingga jalan baru bisa dilewati oleh kendaraan besar.

Koordinator Dinshub Pantura, Supandi menjelaskan untuk kendaraan perlahan sudah mulai bisa melintas, namun hanya untuk mobil besar, untuk mobil kecil menurut Supandi belum bisa melintas.

Baca Juga: Tiga Pesan Gubernur saat Melantik Wabup Cirebon, Harus Baca!

“Kalau motor ada juga yang memaksakan, didorong,” ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan bahwa dampak dari meluapnya Sungai Cipunagara juga sudah mulai merendam pemukiman di Desa Mulyasari, Pamanukan, Pamanukan Hilir, Ranca Hilir, juga Lengkong Jaya di Kecamatan Pamanukan.

Baca Juga: Taufik Hidayat Resmi Menjabat Bupati Indramayu, Begini Pesan Ridwan Kamil

Ketinggian air sendiri bervariasi antara 20 cm sampai 1 meter bahkan ada lokasi yang ketinggiannya hingga 1,5 meter.

Hal tersebut mengakibatkan jalanan Pantura menuju Jakarta juga Mulai tersendat karena sulitnya melalui jalan yang mulai tertutup luapan Sungai Cipunagara.

Baca juga: Sah, Ayu Menjabat Wakil Bupati Cirebon

Bahkan beberapa pemotor terpaksa harus berada di jalur berlawanan untuk bisa naik ke flyover Pamanukan.

Namun saat ini, kondisi terbaru pada Rabu (10/2) pagi, kondisi jalur pantura berangsur bisa kembali dilalui. (yud/ygi/idr/pasundan ekspres)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: