Varian Virus Baru Sumbang Seperempat Kasus di Perancis

Varian Virus Baru Sumbang Seperempat Kasus di Perancis

PARIS - Menteri Kesehatan Perancis, Olivier Veran mengungkapkan varian virus corona Inggris kini menyumbang seperempat dari seluruh infeksi di Perancis.

Menurut dia, hasil riset dari 17.000 tes positif Covid-19 menunjukkan varian Afrika Selatan dan Brazil kini menyebar sebesar 4 hingga 5 persen dari semua kasus baru. \"Penyebaran kedua varian ini di wilayah Prancis tidak dapat dielakkan,\" katanya saat konferensi pers.

Veran mengatakan dalam beberapa pekan ke depan pemerintah akan memantau apakah perlu mengambil aturan yang lebih ketat untuk membendung virus corona.

Untuk diketahui, kasus positif covid-19 di Perancis lebih dari 3,4 juta kasus. Dari 3,4 juta kasus, lebih dari 80 orang meninggal dunia. Sementara jumlah pasien sembuh masih cukup kecil, yakni sekitar 238 ribu saja sehingga total pasien aktif yang saat ini masih menjalani perawatan dan isolasi mandiri hampir berjumlah 3,1 juta. (ant/dil/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: