Tak Hanya di Tuban, Warga Kawungsari Kuningan Juga Borong Motor hingga Mobil

Tak Hanya di Tuban, Warga Kawungsari Kuningan Juga Borong Motor hingga Mobil

KUNINGAN - Desa Kawungsari, Kecamatan Cibeureum, Kabupaten Kuningan, menjadi perbincangan. Setelah menerima ganti rugi yang nilainya besar, warga ramai-ramai borong motor, mobil hingga perangkat elektronik.

Seperti diketahui, aksi borong ini mirip dengan yang terjadi di Tuban, Jawa Timur. Warga yang menerima ganti rugi dalam jumlah besar lantas memborong mobil hingga motor.

Di Kuningan, Desa Kawungsari merupakan salah satu yang terdampak pembangunan Bendungan Kuningan. Seluruh warganya harus direlokasi ke tempat baru.

Desa yang berada di dasar cekungan bukit itu bakal ditinggalkan oleh seluruh penghuninya lantaran direlokasi ke Desa Sukarapih, Kecamatan Cibeureum.

Menjelang siang, desa tersebut berdatangan sales dari diler motor, mobil, barang elektronik, dan juga dari perumahan.

Tujuan mereka sama, menawarkan produk kepada warga Kawungsari yang mendapat uang ganti rugi yang terbilang besar.

Sebagian warga ada yang langsung mendatangi diler untuk membeli kendaraan. Terlihat beberapa kendaraan milik diler menurunkan motor di halaman rumah warga.

Jenis motor yang dibeli warga juga beragam. “Sudah beberapa hari ini warga Kawungsari membeli motor dari diler saya. Jenisnya juga bervariatif,” kata pegawai dari diler yang mengantarkan motor.

Selain motor, banyak juga warga di desa ini yang membeli mobil. Tapi ada juga yang memilih membeli rumah di kompleks perumahan maupun di desa tetangga.

Baca Juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: