Gunung Gede Pangrango Terlihat dari Jakarta Jadi Polemik, Begini Penampakannya
JAKARTA - Gunung Gede Pangrango sedang jadi perbincangan, gara-gara foto di Instagram Ari Wibisono. Padahal gunung itu berada di daerah Cianjur dan Sukabumi yang mana cukup jauh dari ibu kota.
Penampakan Gunung Gede Pangrango tersebut awalnya diunggah akun Instagram Wibisono.Ari.
\"Pemandangan Gunung Gede Pangrango di Kemayoran Jakarta Pusat Pagi ini, menandakan Kualitas udara sedang bersih Jakartans ⛰⛅ #JakartaLangitBiru,\" tulis Wibisono.
Dia menyebutkan bahwa foto tersebut diambil dari Jl Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Foto itu juga diunggah Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakarta. Yang menyebutkan bahwa Gunung Gede Pangrango terlihat karena kualitas udara sedang bersih.
\"Pemandangan Gunung Gede Pangrango di Kemayoran Jakarta pusat pagi ini, menandakan kualitas udara sedang bersih,\" tulis Akun Twitter Dinas LH DKI Jakarta.
Baca Juga:
- Pemekaran Inbar, Ono Surono Bilang Begini
- Model Rusia Bikin Kontroversi, Telanjang di Atas Gajah di Bali
- Geger Perempuan Muda Jalan-jalan ke Mall Hanya Pakai Bra dan Celana Dalam
- Diisukan Jadi Penyebab Warung Sate Sucimanah Bangkrut, Seperti Ini Sosok Buto Ijo Menurut Anak Indigo
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: