Nelayan Temukan Hiu Berwajah Manusia, Fenomena Apakah Ini?
SEORANG Nelayan asal Desa Papela Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT) menemukan seekor anak ikan hiu mirip berwajah manusia.
Peristiwa langkah itu terjadi ketika Abdullah Ferro menangkap hiu di sekitar perairan Batupuluh Rote Ndao, Sabtu 21 Februari 2021.
Kemiripan itu terletak pada mulut yang berada di sisi yang sama dengan kedua matanya. Ujung kepalanya, seperti hiu pada umumnya, mengerucut di bagian depan.
Kepala Balai Kawasan Konservasi Perairan Nasional (BKKPN) Kupang Imam Fauzi mengatakan, ikan itu merupakan jenis hiu karang sirip hitam dengan nama ilmiah Carcharhinus melanopterus.
Hal itu terlihat dari warna hitam yang terdapat di ujung sirip ikan tersebut. Hiu karang sirip hitam itu masuk dalam famili Carcharhinidae.
Dan penampakan seperti itu normal saja terjadi. Karena kondisi hiu itu masih anakan. Dan saat dewasa nantinya berkembang sempurna.
Mengenai penampakan yang mirip wajah manusia, hal itu karena kecenderungan untuk melihat kemiripan suatu objek dengan wajah manusia mengingatkan pada fenomena pareidolia.
Dikutip dari Livescience, pareidolia adalah fenomena psikologis yang membuat orang bisa melihat kemiripan suatu benda pada objek random.
Kecenderungan untuk melihat kemiripan suatu objek dengan wajah manusia mengingatkan pada fenomena pareidolia.
Dikutip dari Livescience, pareidolia adalah fenomena psikologis yang membuat orang bisa melihat kemiripan suatu benda pada objek random. (yud)
Baca juga:
- Oknum Polisi Pelaku Penembakan di Kafe, Ini Dia Orangnya
- Motor-Ponsel-Uang Raib Dibegal di Jalan Suranenggala-Panguragan, Korban Terluka Diserang dengan Senjata Tajam
- Banyak yang Tanya di Penggung Banyak Polisi Ada Apa, Ini Jawabannya
- Kronologi Penembakan di Cengkareng: Berawal dari Polisi Mabuk, Lalu… Dor!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: