Nurdin Abdullah Ditangkap KPK, Rumdin Banjir Karangan Bunga: Saya Pindah ke Mars
RUMAH Dinas Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) banjir karangan bunga pasca Nurdin Abdullah ditangkap KPK. Berbagai ucapan menyertai bingkisan itu.
Terlihat ada belasan karangan bunga yang bertuliskan dukungan kepada Gubernur nonaktif Nurdin Abdullah yang saat ini jadi tahanan KPK atas kasus suap sejumlah proyek infrastruktur di Sulawesi Selatan.
Salah satu yang menyita perhatian adalah karangan bunga yang bertuliskan ancaman warga yang akan pindah dari Sulsel jika yang memimpin bukan lagi Nurdin Abdullah.
“Karena bapak saya betah di Sulsel. Kalo bapak tidak ada saya pindah ke Mars,” tulis karangan bunga yang dikirim dari kami yang sedang patah hati karena ditinggal pas lagi sayang-sayangnya.
Tak sedikit warga yang melintas terhenti dan mencoba melihat tulisan dari karangan bunga tersebut.
Karangan bunga bernarasi patah hati. Pengirim menuliskan kata-kata dukungan moral dan tidak terima atas OTT KPK terhadap Nurdin Abdullah. (yud)
Baca juga:
- Mobil Sultan King of Kings Bertabur Emas dan Berlian, Lihat Penampakannya
- Wanita yang Pamer Mobil Dinas TNI Diciduk POM karena Ini
- Cirebon Cuma Melongo saat Harta Karun 50 Juta Pound Sterling Dilelang di Singapura
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: