Persib Bandung Diklaim Jadi Tim Ajax Versi Indonesia

Persib Bandung Diklaim Jadi Tim Ajax Versi Indonesia

BANDUNG - Persib Bandung kedatangan penggawa baru saat momen anniversary ke-88 (14/3). Persib mengumumkan pemain baru lewat postingan Instagram-nya, yakni Ezra Walian, mantan pemain PSM Makassar.

Pemain kelahiran Amsterdam, Belanda ini menjadi kado spesial di Hari Jadi Persib ke-88. Pemain yang pernah membela Ajax Amsterdam U-17 ini bergabung dengan Persib lewat negosiasi yang cukup alot. Menurut Dirut PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, Perlu waktu dan usaha keras agar penyerang yang akan mengenakan nomor punggung 30 itu mau bergabung di skuad Robert Alberts.

Sementara pelatih Persib, Robert Alberts mengatakan, perekrutan Ezra membuat Persib seperti Ajax Amsterdam versi Indonesia. Hal ini diungkapkan Robert karena skuad Persib kental dengan pemain asal Negeri Kincir Angin.

Sebelum Ezra ada Nick Kuipers, dan Geoffrey Castillion. Robert Alberts  sendiri yang berasal dari Negeri Kincir Angin, koneksi Belanda pun menguat di tubuh Persib. Tetapi, Robert Alberts mengatakan hal ini adalah suatu kebetulan belaka, tidak ada unsur kesengajaan.

“Itu benar-benar hanya kebetulan, dan membuat ini menjadi seperti tim Ajax di Indonesia. Geoffrey berasal dari Akademi Ajax, Ezra juga. Meski waktu dulu belum ada Akademi Ajax ketika saya berada di sana saat memulai karir,\" ujar Alberts.

“Tentu orang datang ke sini dengan latar belakang dan mereka punya ilmu sepak bola bagus dari Belanda yang mana filosofinya menyerang. Jangan lupa juga ada Nick yang merupakan orang Belanda di tim dan mendadak tim ini seperti ada koneksi Belanda. Tapi semua itu hanya kebetulan bukan yang sengaja kami lakukan,\" lanjut Alberts.

Pelatih 66 tahun ini berharap Ezra bisa moncer di Persib. Ia pun punya ekspektasi terhadap pemain yang pernah membela Ajax U-21 tersebut. Menurutnya, Ezra punya potensi yang besar, apalagi sudah bermain satu musim di Indonesia dan tim nasional. Itu menjadi modal Ezra untuk memahami gaya sepak bola Indonesia.

\"Saya sudah berbicara dengan Ezra dua tahun lalu dan saya juga berbicara dengan orang-orang di Ajax tentang Ajax. Lalu dia sudah bermain satu musim di Indonesia dan tim nasional. Jadi saya harap Ezra bisa melanjutkan performa terbaiknya seperti di Ajax, karena dia pemain yang menjanjikan dan bisa lebih tinggi lagi,\" sambung Alberts. (mid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: