Ini Ucapan AHY ke Jokowi Setelah Pemerintah Tolak Kubu Moeldoko

Ini Ucapan AHY ke Jokowi Setelah Pemerintah Tolak Kubu Moeldoko

JAKARTA – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah yang telah menolak mengesahkan Kongres Luar Biasa (KLB) atas nama Partai Demokrat di Deli Serdang Sumatera Utara.

“Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi- tingginya kepada Presiden Republik Indonesia, Bapak Joko Widodo, yang telah menunaikan janji pemerintah, untuk menegakkan hukum dengan sebenar-benarnya dan seadil-adilnya, dalam kasus KLB yang ilegal dan inkonstitusional ini,” ujar AHY melalui siaran pers, Rabu (31/3).

AHY menilai, keputusan pemerintah tersebut adalah kabar baik, bukan hanya untuk Partai Demokrat, tetapi juga bagi kehidupan demokrasi di Tanah Air. Dia menilai hukum telah ditegakkan dengan sebenar-benarnya dan seadil-adilnya.

“Penghargaan dan ucapan terima kasih, juga kami sampaikan kepada Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM, Bapak Mahfud MD; Menteri Hukum dan HAM, Bapak Yasonna Laoly; kepada Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo; kepada jajaran Komisioner KPU; jajaran,” kata AHY.

AHY menegaskan bahwa, dengan keputusan tersebut, maka saat ini tidak ada dualisme di tubuh Partai Demokrat.

“Saya tegaskan sekali lagi, tidak ada dualisme di tubuh Partai Demokrat. Ketua Umum Partai Demokrat yang sah adalah Agus Harimurti Yudhoyono,” pungkasnya. (dal/fin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: