5 Negara Ini Punya Angka Kehamilan Remaja Tertinggi di Dunia
HAMPIR di setiap negara yang ada di dunia ini pasti punya kasus yang namanya kehamilan remaja. Ya kehamilan pada usia dini ini banyak sekali ditemukan. Bahkan saking banyaknya ternyata ada beberapa negara yang pada akhirnya memiliki angka kehamilan remaja tertinggi di dunia.
Penasarankan negara mana saja? Simak nih. Tapi kira-kira Indonesia masuk nggak ya?
1. Niger
Niger adalah negara yang terletak di Afrika Barat. Niger adalah salah satu negara termiskin dan terbelakang di dunia. Niger juga menjadi salah satu negara dengan median umur termuda.
Tingkat kehamilan remaja di Niger adalah yang tertinggi di dunia dengan angka 203,6 kehamilan per 1000 orang remaja usia 15 – 19 tahun. Niger juga menjadi negara dengan kasus pernikahan remaja tertinggi di dunia.
2. Mali
Mali adalah negara yang terletak di Afrika Barat. Mali juga adalah salah satu negara jajahan Perancis.
Mali adalah negara dengan kehamilan remaja tertinggi ke dua. Dinegara ini tercatat bahwa terdapat 175,4 kehamilan per 1000 orang remaja usia 15 – 19 tahun.
3. Angola
Angola adalah sebuah negara yang terletak di Afrika bagian Selatan. Angola adalah salah satu negara jajahan Portugal.
Angola berada pada posisi ke tiga dalam hal kehamilan remaja dan angka yang mereka raih tidak terlalu jauh di bawah Mali.
Tercatat bahwa di negara ini terdapat 166,6 kehamilan per 1000 orang remaja usia 15 – 19 tahun. Angola juga menjadi negara dengan usia berhubungan seks legal termuda di dunia yaitu 12 tahun.
4. Mozambik
Mozambik adalah negara yang terletak di Afrika bagian selatan. Sama seperti Angola,Mozambik juga adalah negara jajahan Portugal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: