Belasan Ketua RT/RW Datangi Kantor Kelurahan Sukapura, Pertanyakan Dana Insentif yang Dihapus

Belasan Ketua RT/RW Datangi Kantor Kelurahan Sukapura, Pertanyakan Dana Insentif yang Dihapus

CIREBON - Belasan ketua RT/RW mendatangi kantor Kelurahan Sukapura, di Jl DR Wahidin Sudirohusodo, Kota Cirebon, Jumat (7/5).

Kedatangan para ketua RT/RW ke kantor Kelurahan Sukapura tersebut bermaksud mempertanyakan dana insentif bagi RT/RW yang dihapus.

Pantauan radarcirebon.com, para ketua RT/RW bertemu dengan Lurah Sukapura Achmad Muhaimin di aula Kelurahan Sukapura. Dalam pertemuan tersebut para RT/RW menuntut agar insentif LKK Kelurahan Sukapura bagi RT/RW dapat cair sebelum Lebaran.

\"Kedatangan kami ke kantor kelurahan Sukapura ini karena tidak ada suatu ketidakpuasan kami selaku RT/RW karena dihapusnya insentif RT/RW oleh pak Lurah tidak ada koordinasi dengan kami-kami,\" ujar Eliyah Harliyono selaku RW 10 Kelurahan Sukapura kepada radarcirebon.com, Jumat (7/5).

Dikatakan Eliyah, dana intensif RT/RW yang dihapus tersebut sebesar Rp152 juta.

\"Kami menuntut kepada pak Lurah Sukapura agar sebelum lebaran insentif harus dicairkan,\" katanya.

Menanggapi hal tersebut, Lurah Sukapura Achmad Muhaimin kepada radarcirebon.com mengaku, dirinya menghapus insentif RT/RW karena tidak ada payung hukum.

\"Penghapusan insentif LKK terkait kebijakan kepwal yang ter-update oleh kita di tahun berjalan (terbaru). Persoalan ini akan kami koordinasikan dulu dengan Camat, Dinsos dan BKD,\" ucapnya.

Muhaimin menuturkan, dirinya akan mengeluarkan insentif menggunakan dana pribadi.

\"Sebagai bentuk tanggung jawab pimpinan, saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengembalikan pakai dana pribadi,\" tuturnya. (rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: