Saung Balong Albarokah Peringati Hari Koperasi

Saung Balong Albarokah Peringati Hari Koperasi

  PALASAH –Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Trisula Saung Balong Albarokah (SBA), Desa Majasuka, Kecamatan Palasah memperingati hari koperasi ke 66 sekaligus halalbihalal Idul Fitri, Minggu (25/8). Bertempat di Blok Lempo, Desa setempat kegiatan tersebut turut dihadiri Bupati Majalengka H Sutrisno SE MSi . Direktur KSP Trisula Drs H Khoeruman menuturkan melalui kegiatan tersebut pihaknya mengambil langkah kokohkan semangat kekeluargaan dengan anggota koperasi guna terwujudnya Majalengka Makmur. “Tema ini sangat tepat dengan salah satu visi Kabupaten Majalengka yang tengah mengembangkan ekonomi berbasis agribisnis. Secara real dan konkret bahwa pertumbuhan ekonomi di Kota Angin yang begitu pesat dari tahun-tahun sebelumnya,” ujarnya. Camat Palasah Maman Suparman SSos menambahkan, kehadiran KSP Trisula di wilayah Kecamatan Palasah merupakan wujud persatuan pembangunan atas rumusan visi Majalengka Remaja. Diharapkan melalui hari koperasi yang ke 66 ini dapat memotivasi bagi anggota serta Direktur KSP Trisula untuk mengembangkan ekonomi kerakyatan bagi para petani khususnya di wilayah Palasah. Sementara itu, dalam sambutannya, Bupati Majalengka H Sutrisno SE MSi mengungkapkan, keberadaan KSP Trisula di Kabupaten Majalengka pemicu pembasmi kemiskinan dan penyakit kebodohan. Jelas, pergerakan koperasi ini mampu menghalau dan mengurangi angka kemiskinan. Karena koperasi pada umumnya melaksanakan usaha secara bersama dengan gotong royong. “Di mana rakyat bisa masuk, mengelola dan mendapatkan hasil dari pengelolaan usaha itu sendiri. Oleh karena itu, keberadaan KSP Trisula dapat meminimalisir masuknya rentenir di wilayah Majalengka,” imbuhnya. Terlebih, kata Sutrisno, koperasi yang dikembangkan KSP Trisula ini berpaduan dengan manajemen keagamaan pondok pesantren saung balong yang di dalamnya mengembangkan peternakan sapi. Sehingga, ke depan Majalengka tidak akan mengimpor daging sapi. “KSP Trisula juga termasuk koperasi seratus terbesar di Nasional. Ini juga merupakan miniatur usaha ekonomi kerakyatan berbasis agribisnis. Mudah-mudahan koperasi ini terus tumbuh berkembang hingga ke luar negeri serta menjadi percontohan bagi koperasi-koperasi lain di Kabupaten Majalengka yang akan lebih maju di tingkat regional maupun Nasional,” harapnya. Pada kesempatan itu, KSP Trisula memberikan bantuan kepada lima wanita berprestasi yang menerima akte badan hukum, penyerahan buku paket undang-undang nomor 17 tahun 2012 sebagai bentuk sosialisasi peraturan perundang-undangan perkoperasian. Kemudian, memberikan santunan kepada 250 orang anak yatim dan jompo, bantuan stimulan bagi 13 anak berprestasi. (ono)   Foto : Ono Cahyono/Radar Majalengka BERSAMA BUPATI. Direktur KSP Trisula Drs H Khoeruman didampingi Bupati Majalengka H Sutrisno SE MSi memberikan bantuan secara simbolis kepada ratusan anak yatim dalam rangka hari koperasi ke 66 sekaligus silaturahmi, kemarin.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: