Tren Baru di Tengah Pandemi, Angka Perceraian di Kelurahan Kesenden Menurun

Tren Baru di Tengah Pandemi, Angka Perceraian di Kelurahan Kesenden Menurun

CIREBON - Angka perceraian dalam empat bulan terakhir di Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, mengalami penurunan di masa pandemi Covid-19.

Hal tersebut diungkapkan Falah, petugas penghulu di Kantor Kelurahan Kesenden kepada radarcirebon.com, Selasa (18/5).

\"Untuk tahun 2021 mulai Januari hingga Mei ini tercatat hanya tiga pasangan suami istri yang bercerai. Sedangkan pada tahun 2019 tercatat sebanyak 16 pasangan yang cerai, kemudian di tahun 2020 hanya 5 pasangan,\" ungkapnya.

Falah menyebutkan, beberapa faktor yang menjadi penyebab perceraian.

\"Faktor penyebab perceraian itu diantaranya karena ekonomi yang susah di masa pandemi Covid-19 ini. Dan kedua faktor banyak istri yang ditinggal pergi oleh suaminya,\" sebutnya.

Falah berharap kasus perceraian di Kelurahan Kesenden dapat terus ditekan.

\"Dengan kondisi penurunan angka ini, saya optimis bahwa angka perceraian di Kelurahan Kesenden akan bisa terus ditekan. Tentunya dengan melibatkan seluruh stakeholder, baik dari lingkup keluarga, masyarakat maupun pemerintah,\" pungkasnya. (rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: