Sedih, Jenazah Covid-19 Dibawa Ambulans, Keluarga Hanya Lihat dari Pinggir Jalan

Sedih, Jenazah Covid-19 Dibawa Ambulans, Keluarga Hanya Lihat dari Pinggir Jalan

TEGAL - Video jenazah pasien covid 19 yang dibawa ambulans, viral di media sosial. Ada kisah mengharukan dari unggahan tersebut.

Video tersebut beredar di aplikasi pesan instan Whatsapp. Disebutkan keadiannya di Kota Tegal, Jawa Tengah.

Dalam video viral itu, nampak ambulans dari Rumah Sakit Harapan Anda membawa jenazah tersebut bersama 3 orang tenaga medis yang menggunakan baju hazmat.

Mobil ambulans yang membawa jenazah pasien covid 19 tersebut nampak dikawal oleh kendaraan Polsek Tegal Timur.

Setelah melewati persimpangan Jalan Hos Cokroaminoto, nampak keluarga pasien menyaksikan dari kejauhan. Mereka nampak menangis di trotoar.

\"pemakaman-pasien-covid-19-tegal\"

Ambulans tersebut sempat berhenti sejenak. Sementara salah satu anggota keluarga lainnya menaburkan bunga melalui jendela ambulans.

Hingga kini belum diketahui siapa pengunggah video yang beredar di WhatsApp tersebut.

Sementara itu, kasus positif covid-19 di Kota Tegal telah mencapai 2.446. Dari jumlah itu, 155 meninggal dunia. Sementara masih ada 29 yang dalam perawatan dan 90 dalam isolasi mandiri. (yud)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: