SDN Ciremai Giri Juga Dipakai untuk Isolasi Covid-19

SDN Ciremai Giri Juga Dipakai untuk Isolasi Covid-19

CIREBON - SDN Ciremai Giri, Kelurahan Kecapi, Kota Cirebon akan dijadikan tempat isolasi covid 19 bersamaan dengan SDN Pesantren di Kalijaga.

Dua sekolah ini, akan menjadi isolasi terpusat Kecamatan Harjamukti untuk pasien tanpa gejala (OTG).

\"Di SDN Pesantren hanya 5 lokal yang bisa dipakai, sehingga kapasitas hanya 40-an kapasitasnya,\" kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Drs H Agus Mulyadi MSi, kepada radarcirebon.com, Kamis (1/7/2021).

Sekda mengungkapkan, dengan digunakannya gedung SDN Ciremai Giri sehingga kapasitas bed menjadi 120. Dan ini adalah bentuk peran serta masyarakat dalam bersama-sama menangani covid-19.

\"Tadinya hanya untuk Kelurahan Kalijaha, tetapi dijadikan untuk isolasi terpusat Kecamatan Harjamukti,\" katanya.

Ditambahkan sekda, Pemerintah Kota Cirebon akan melengkapi fasilitas di dua fasilitas isolasi tersebut berupa tambahan WC portable, obat-obatan, vitamin, dan dapur umum.

Tidak hanya itu, akan ditempatkan juga tenaga kesehatan (nakes) dari puskesmas untuk melakukan pemantauan kepada mereka yang melakukan isolasi mandiri.

\"Dengan dua isolasi ini, sedikitnya terdapat 120 bed untuk isolasi dan ini menjadi contoh kecamatan dalam penanggulangan covid-19,\" katanya. (rdh)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: