BEM UNNES Sebut Wapres Ma’ruf Amin The King Of Silent

BEM UNNES Sebut Wapres Ma’ruf Amin The King Of Silent

JAKARTA – Badan Eksekutif Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Semarang (BEM KM Unnes) melancarkan kritik kerasnya kepada pemerintah.

Bukan hanya Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Ketua DPR RI, Puan Maharani, juga menjadi sasaran kritik BEM Unnes.

“BEM KM UNNES melakukan aksi digital melalui unggahan Sosial Media Instagram dalam rangka kritik terhadap Rezim Pemerintahan Jokowi dan DPR yang diketuai oleh Puan Maharani,” tulis BEM KM UNNES laman Instagram-nya, Rabu (7/7).

BEM KM UNNES memberi gelar Maruf Amin sebagai The King of Silent. Disebutkan bahwa Ma’ruf Amin selaku Wakil Presiden, pada masa pandemi harusnya turut mengisi kekosongan peran yang tidak mampu ditunaikan oleh presiden.

Tapi Ma’ruf Amin malah berdiam seolah tidak bekerja apa-apa. Sekali tampil, Ketua MUI itu hanya bisa bawa-bawa identitas  Agama.

“Secara umum, masyarakat menilai Wakil Presiden Ma’ruf Amin terlihat absen dan diam. Anehnya, dalam beberapa kali memberikan tanggapan di muka publik, ia justru hanya terkesan sebagai legitimator kebijakan pemerintah dengan argumentasi dan klaim yang amat bias agama dan identitas, yakni agama Islam,” tulis BEM UNNES.

“Hal ini tampak pada statement politiknya tentang halalnya BPJS dan hukum Fardlu Kifayyah melaksanakan vaksinasi Covid-19,” sambungnya.

Sementara itu, kritikan kepada Puan Maharani. Ketua DPP PDIP itu diberi gelar sebagai The Quen Of Ghisting.

Menurut BEM UNNES, Puan Maharani selaku Ketua DPR RI Puan memiliki peran yang cukup vital dalam pengesahan produk legislasi pada periode ini, Khususnya dimasa pandemi.

“Tidak berparadigma kerakyatan dan tidak berpihak pada kalangan rentan (UU KPK, UU Minerba, UU Omnibus Law Ciptaker dst.) serta tidak kunjung disahkannya RUU PKS yang sebetulnya cukup mendesak dan dibutuhkan pengesahannya,” katanya.

https://www.instagram.com/p/CQ_MH3-hS5y/

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: