Covid Kota Cirebon Hari Ini, Kesembuhan Tertinggi selama PPKM Darurat, Tambah 104 Terkonfirmasi Positif

Covid Kota Cirebon Hari Ini, Kesembuhan Tertinggi selama PPKM Darurat, Tambah 104 Terkonfirmasi Positif

CIREBON - Kasus covid 19 di Kota Cirebon masih belum melandai. Hari ini, Rabu, 14 Juli 2021 terdapat penambahan 104 yang terkonfirmasi positif.

Dilansir dari Pusat Data dan Informasi Covid-19, total kasus sejak Maret 2020 sudah mencapai 8.704, dengan 6.523 kesembuhan dan 328 meninggal dunia.

Hari ini, merupakan angka kesembuhan tertinggi sepanjang PPKM darurat yakni 163.

Sementara pasien yang masih diisolasi baik di rumah sakit maupun secara mandiri kini sebanyak 1.850. Adapun berdasarkan data 24 jam terakhir, terdapat 8 orang yang meninggal dunia dalam kondisi positif covid-19.

Adapun kasus covid-19 terbanyak masih di Kelurahan Karyamulya dengan 291. Disusul Kelurahan Drajat dengan 191 kasus dan Kelurahan Pekiringan dengan 141 kasus.

Sementara kemarin, Selasa (14/7/2021), kasus terkonfirmasi mengalami peningkatan sebanyak 242 Kasus.

Katagori Suspek mengalami peningkatan sebanyak 0 Kasus dan Katagori Kasus Kontak Erat mengalami peningkatan sebanyak 48 Kasus.

Sementara untuk peningkatan penyelesaian penanganan Kasus Covid-19 pada Katagori Kasus Terkonfirmasi selesai isolasi sebanyak 81 Kasus.

Katagori Kasus Suspek selesai isolasi sebanyak 5 Kasus dan Katagori Kasus Kontak Erat selesai Karantina sebanyak 74 Kasus. (yud)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: