Bersama Wujudkan Cirebon Bersih, Bank Sampah Jadikan Lingkungan Semakin Bersih dan Indah

Bersama Wujudkan Cirebon Bersih, Bank Sampah Jadikan Lingkungan Semakin Bersih dan Indah

RANGKAIAN Lomba RW Bersih Tingkat Kota Cirebon terus berlanjut. Selasa (27/7), Tim juri dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cirebon menyambangi Kelurahan Karyamulya Kecamatan Kesambi. RW 12 Mulya Endah mendapatkan giliran penilaian sebagai perwakilan Kelurahan Karyamulya kategori RW Bersih dengan Bank Sampah. Sementara RW 11 Mekar Mulya, menjadi perwakilan Karyamulya untuk kategori RW Bersih Non Bank Sampah.

Melalui Lomba RW Bersih itu, DLH terus berupaya menularkan semangat kepada masyarakat terkait pentingnya keberadaan Bank Sampah. Pasalnya Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kopiluhur yang berada di Kelurahan Argasunya Kecamatan Harjamukti, diperkirakan hanya mampu menampung sampah hingga 3 tahun kedepan. Untuk itu, keberadaan Bank Sampah diharapkan akan dapat mengurangi jumlah sampah yang dibuang ke TPA Kopiluhur secara siginifikan.

Kepala DLH Kota Cirebon, Kadini SSos mengatakan, sejauh ini keberadaan Bank Sampah terbukti telah mengurangi volume sampah yang dibuang ke TPS. Namun demikian hingga saat ini, jumlah Bank Sampah di Kota Cirebon yang terbentuk baru sekitar 70-an saja. Masih jauh dari jumlah keseluruhan RW di Kota Cirebon yang mencapai 248 RW.
“Di tahun 2023, kami berharap semua RW di Kota Cirebon telah mempunyai Bank Sampah,” katanya.

Kadini mengungkapkan, pengelolaan sampah yang baik akan membuat lingkungan menjadi bersih dan indah. Selain itu, Program Bank Sampah juga diharapkan akan menjadi tonggak awal terciptanya budaya 3R, atau Reduce, Recycle dan Reuse di tengah tengah masyarakat. Sementara dari sisi ekonomi, masyarakat bisa mendapatkan penghasilan tambahan, seiring dengan kebiasaanya memilah sampah dan menyetorkanya ke Bank Sampah.
\"Sampah yang ditabung masyarakat, akan jual oleh pengelola bank sampah sehingga hasilnya penjualannya akan dikembalikan lagi kepada masyarakat,\" imbuhnya. (awr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: