Heboh! Video Nakes Suntikan Vaksin Kosong, Begini Kata Dinkes

Heboh! Video Nakes Suntikan Vaksin Kosong, Begini Kata Dinkes

JAKARTA — Video dengan narasi warga disuntik vaksin Covid-19 kosong beredar di media sosial. Video warga Pluit, Jakarta Utara, itu viral.

Nakes yang diduga menyuntikan vaksin kosong sudah diperiksa polisi. Dinkes Jakarta Utara pun sudah memberikan tanggapan.

Kasudin Kesehatan Jakarta Utara, Yudi Dimyati menegaskan, tenaga kesehatan (nakes) yang terlibat sudah diperiksa polisi.

“Nakesnya dari pihak penyelenggara lapor ke Polsek,” ujar Yudi, kepada wartawan, Senin (9/8/2021) dikutip dari pojoksatu.id.

Menurut Yudi, Dinkes belum mendapat informasi yang lengkap. Karena itu, masih menunggu hasil pemeriksaan polisi.

“Saya juga belum dapat info, nunggu polisi selesai dulu, mungkin motifnya apa. Pidana atau perdata baru kita lihat sanksinya,” jelasnya.

“Kalau perdata kan bisa pihak Dinkes atau rumah sakit sebagai tempat yang bersangkutan kerja. Kalau perdata kan hubungannya berkaitan izin praktik,” tutur Yudi.

Disebutkan bahwa, kejadian nakes diduga menyuntikan vaksin kosong terjadi di sentra vaksinasi di Sekolah IPK Pluit, Jakarta Utara.

Yudi mengatakan pihak penyelenggara sudah lama bekerja sama dengan Dinkes untuk menyelenggarakan program vaksin.

“Kerja sama kita sudah lama, sudah berapa hari, banyak sekali yang sudah divaksin, nah ini nggak tahu ini, kenapa ini. Nanti pihak polisi hasil penyelidikan,” ujarnya.

“Belum sempat kronologinya gimana, sudah beredar videonya, sudah ramai, mau dipanggil, sudah nggak ada yang bisa dihubungi semuanya. Kayaknya sudah sama polisi,” imbuhnya.

Berikut ini video viral nakes diduga menyuntikan vaksin Covid-19 kosong(int/pojoksatu)

Baca juga:

Warga Indramayu Merasa Ditipu, Kuwu Asal Kabupaten Cirebon Dilaporkan ke Polisi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: