Moch Fazlymawla Luthfiudin Bangga Berprestasi di Tingkat Nasional

Moch Fazlymawla Luthfiudin Bangga Berprestasi di Tingkat Nasional

CIREBON – Belajar bela diri menjadi keseharian dari Moch Fazlymawla Luthfiudin. Dia menggeluti olahraga kempo. Tergabung dengan National Kempo Federation of Indonesia (NFKI) Kota Cirebon, atlet kelahiran Cirebon,20 April 2009 tersebut ingin membanggakan kedua orang tuanya lewat olahraga.

Sebagai keseriusannya, Fazly menggeluti olahraga kempo sejak usia tujuh tahun. Dia menimba ilmu kempo sejak SD. Hasilnya, beberapa hari lalu, Fazly meraih prestasi nasional, membela kontingen Jawa Barat. Dia berhasil meraih juara ketiga divisi kata pada kompetisi National Kempo Championship 2021. Kompetisi tersebut dihelat di Hotel Narima, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, pada 4-5 September 2021.

“Saya punya moto, teruslah berusaha dan berjuang. Biar Allah yang menentukan hasilnya,” kata siswa SMPN 1 Kota Cirebon yang bercita-cita sebagai arsitek tersebut.

Ketua NFKI Kota Cirebon Bhakti Adhyaksana mengaku bangga Fazly berhasil mempersembahkan gelar juara pada kompetisi tersebut. Bagi dia, Fazly adalah salah satu aset Kota Cirebon yang harus dibina hingga mampu berprestasi lebih tinggi lagi.

“Ini sebuah sejarah yang harus diapresiasi dan dipertahankan. Kalau bisa lebih baik lagi ke depannya,” ungkapnya.

Dirinya yakin, dengan melakukan pembinaan para atlet sejak usia dini, prestasi Kota Cirebon akan makin baik. “Kami mohon dukungan semua pihak agar kempo lebih berkembang di Kota Cirebon, serta berprestasi di tingkat dunia,” harapnya.

Sebagai informasi, NFKI sudah masuk keanggotaan Southeast Asia Kempo Komite (SEAKC). Komite tersebut beranggotakan asosiasi dan federasi Kempo dari delapan negara Asia Tenggara. Yaitu Indonesia, Filipina, Thailand, Malaysia, Singapura, Kamboja, Brunei, dan Timor Leste. (mid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: