Ano-Azis Coffe Morning di DPRD

Ano-Azis Coffe Morning di DPRD

KEJAKSAN- Rencana Pembangunan Jarak Menengah Daerah (RPJMD) Kota Cirebon bakal rampung bulan Oktober. Hal itu disampaikan Wali Kota Cirebon Drs Ano Sutrisno MM didampingi oleh Wakil Wali Kota Cirebon Drs Nasrudin Azis SH usai mengikuti coffee morning di Aula Griya Sawala, kemarin. Ano mengatakan, RPJMD adalah pondasi untuk program dalam mencapai visi 5 tahun ke depan. Dan dalam coffee morning tersebut, sejumlah hal tentang RPJMD didiskusikan dengan pihak legislatif. \"Banyak yang didiskusikan dengan kaitan materi dan Insya Allah karena sudah dikonsultasikan, sekitar tanggal 18 atau 19 akan dibawa ke musrenbang,\" ujarnya. Sehingga, kata dia, sekitar akhir bulan atau awal Oktober, draf RPJMD sudah bisa rampung dan segera disampaikan ke DPRD di rapat paripurna. \"Insya Allah akhir bulan RPJMD ini bisa disampaikan ke DPRD melalui rapat paripurna,\" lanjutnya. Lebih lanjut dikatakan Ano, RPJMD adalah penjabaran dari visi RAMAH yang selama ini digaungkan Ano-Azis.  Termasuk juga kemungkinan-kemunginan dan antisipasi atas hal-hal yang tidak diinginkan. \"Memang RPJMD ini harus dibahas, terutama dengan DPRD agar nantinya pembangunan ke depan sesuai dengan visi dan juga aspirasi masyarakat,\" tukasnya. Sementara Ketua DPRD Kota Cirebon, HP Yuliarso BAE mengatakan, dalam coffee morning yang dilaksanakan itu sejumlah koreksi dan masukan dalam RPJMD disampaikan oleh anggota DPRD. Masukan dikhususkan dalam program pembangunan di bidang kesehatan dan juga pendidikan. Mengingat, kedua bidang tersebut, merupakan bidang krusial yang sering dikeluhkan oleh masyarakat \"Mudah-mudahan bulan Oktober sudah bisa kami sahkan, sehingga nantinya Kota Cirebon segera mempunyai pegangan dan pedoman untuk melaksanakan setiap program,\" tukasnya. (kmg)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: