Nasabah CSI Pasrah, Bos Keluar Penjara, Tidak Berpengaruh ke Pengembalian Uang

Nasabah CSI Pasrah, Bos Keluar Penjara, Tidak Berpengaruh ke Pengembalian Uang

CIREBON - Nasabah Cakrabuana Sukses Indonesia (CSI), sudah pasrah terkait pengembalian dana investasi mereka. Sekalipun dua pimpinan lembaga tersebut sudah dibebaskan, mereka tidak berharap banyak.

 

Salah seorang nasabah, Khaerudin mengaku, saat ini sudah tidak berharap banyak terkait uangnya. Sekalipun dana yang digelontorkan mencapai Rp400 juta dan belum kembali seluruhnya.

 

\"Katanya ada dua model pencairan, lewat Kejaksaan dan pribadi. Katanya dijanjikan November ini cair,\" kata Khaerudin, kepada radarcirebon.com, Selasa (26/10/2021).

 

Dia mengaku, sudah bertemu dengan direksi CSI. Mereka yang menjanjikan bakal cair bulan depan. Meski sekali lagi, dirinya tak banyak berharap.

 

\"Ya kalau cair sukur, kalau nggak ya gimana lagi,\" katanya.

 

Diungkapkan Khaerudin, dirinya menginvestasikan uang sebesar Rp400 juta secara bertahap selama 3 tahun. Dan selama itu pula, selalu dapat transfer dan tepat waktu.

 

Kalaupun ada keterlambatan, biasanya ada kompensasi 2 persen. \"Bisnis sih bagus, cuma ya masalah legalitas ya,\" katanya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: