Ernest Prakasa Hapus Twit Soal Anak Vanessa Angel Lalu Minta Maaf
JAKARTA - Ernest Prakasa sempat menulis twit menyinggung pihak yang diduga mengeksploitasi anak Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Gala Sky Andriansyah.
\"Semoga Baby Gala dilindungi dari nafsu berkonten yang membara dari orang-orang dewasa di sekitarnya,\" tulis Ernest Prakasa di Twitter baru-baru ini.
Tulisan Ernest Prakasa tersebut spontan menuai komentar dari netizen, bahkan keluarga Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
Salah satu kerabat Bibi Ardiansyah, Tom Liwafa bahkan merasa tersindir lalu memberi klarifikasi.
\"Anda tahu, tidak, kenapa saya sedikit spill Gala (dan luka selalu saya tutupin)? Agar netizen tahu bahwa Gala dan asistennya baik-baik saja, agar tidak terjadi spekulasi yang aneh-aneh di media mana pun,\" beber Tom Liwafa.
Baca juga:
- Sultan Aloeda dan Santana Kasultanan Cirebon Tolak Festival Seni dan Budaya di Gua Sunyaragi
- Hylo Open 2021: The Minions Rebut Gelar Pertama Tahun Ini
Setelah munculnya klarifikasi pihak keluarga Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Ernest Prakasa kemudian memutuskan menghapus twit miliknya.
Sutradara Susah Sinyal itu juga mengaku salah dan menyampaikan permintaan maaf.
\"Terlepas dari niatnya, yang menjadi dampak riil adalah hasilnya. Ketika sudah muncul lebih banyak keburukan daripada manfaat, maka saya sudah berbuat salah. Twit soal Baby Gala sudah saya hapus, saya minta maaf atas kesalahan saya,\" tulis Ernest Prakasa. (ded/jpnn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: