Stok Vaksin Melimpah, Cukup sampai Desember

Stok Vaksin Melimpah, Cukup sampai Desember

WAKIL Walikota Cirebon, Dra Hj Eti Herawati mengungkapkan, Pemkot Cirebon akan terus melakukan berbagai cara untuk mempertahankan PPKM Level 1 yang sudah diperoleh Kota Cirebon.

“Termasuk kita menggenjot vaksinasi. Targetnya hingga 150 persen. Apalagi kita Kota Cirebon itu kota penyangga. Kita nanti akan cek lagi berapa persen yang merupakan warga Kota Cirebon,” jelas Eti.

Selain itu, setiap camat di Kota Cirebon nanti diminta untuk menyisir warga di wilayahnya yang belum mendapatkan vaksin Covid-19. “Pak Walikota juga sudah memerintahkan untuk melakukan jemput bola. Khususnya untuk lansia,” tutur Eti.

Senada, Ketua Harian Satgas Covid-19 Kota Cirebon, Drs H Agus Mulyadi MSi mengungkapkan pihaknya tidak akan berhenti di angka target 100 persen dosis tercapai. “Kita akan terus tingkatkan mudah-mudahan akhir November 2021 kita capai 100 persen. Dan, kita targetkan nanti 150 persen di akhir Desember. Karena ada sekitar 18 persen yang dari Kabupaten Cirebon,” ungkap sekda.

Selain itu juga, pihaknya akan terus mengejar pelaksanaan vaksinasi dosis kedua dengan pelaksanaan vaksinasi di puskesmas. “Kita juga imbau teman-teman yang memang mengikuti pelaksanaan vaksin di sentra-sentra, dan tidak mengadakan vaksinasi kedua. Maka bisa melakukan vaksinasi mandiri di puskesmas. Kita kejar terus,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala UPT Farmasi Kota Cirebon pada Dinkes Kota Cirebon, Eva Susanti mengungkapkan, saat ini stok vaksin yang ada di Kota Cirebon cukup melimpah dan bisa bertahan sampai Desember 2021. “Kita punya stok terakhir sekitar 12.962 dosis vaksin, atau 9.820 vial per 19 November 2021. Itu ada yang Sinovac, Sinopharm, Aztrazeneca, dan Moderna. Mudah-mudahan bisa membantu Kota Cirebon untuk mencapai target,” katanya. (jrl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: