Bupati Acep: Tidak Ada Izin Penobatan Pangeran Kuda Putih di Pendopo Kuningan
KUNINGAN - Bupati Kuningan, Acep Purnama memastikan tidak ada izin untuk acara penobatan Pangeran Heru Arianatareja alias Pangeran Kuda Putih di pendopo kantor bupati.
Apalagi, acara tersebut terkait penobatan sebagai Sultan Sepuh IV Keraton Kasepuhan Cirebon, yang digembar-gemborkan pada tanggal 27, Desember 2021 mendatang.
\"Tidak ada laporan Pendopo akan dipakai untuk penobatan. Dan tidak boleh ada penobatan di sana,\" ujar Acep saat dikonfirmasi Radar Kuningan, Selasa (21/12/2021).
Acep sendiri mengaku baru mengetahui rencana penobatan Pangeran Kuda Putih di Pendopo Bupati Kuningan dari berita di media online.
Namun, hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan ataupun permintaan izin dari panitia terkait rencana kegiatan penobatan tersebut.
\"Saya juga tahunya baca dari media. Dan sampai sekarang tidak ada laporan dari pihak manapun terkait rencana penobatan tersebut akan digelar di Pendopo Kuningan,\" tandas dia.
Seperti diketahui, Pangeran Heru Arianatareja alias Pangeran Kuda Putih dikabarkan bakal dinobatkan sebagai Sultan Sepuh Keraton Kasepuhan ke-4 oleh Keluarga Besar Santana Kesultanan Cirebon pada tanggal 27 Desember mendatang.
Pengeran Kuda Putih selama ini diketahui tinggal di Desa/Kecamatan Nusaherang, Kabupaten Kuningan.
Disebut-sebut penobatan akan dilaksanakan di Pendopo Arya Kemuning, Kantor Bupati Kuningan. (fik)
Baca juga:
- Kawasan Industri Losari, Bupati Imron: Warga Jangan Patok Harga Tanah Diluar Standar
- Tisya Erni Selebgram, Sedang Jadi Perbincangan di Media Sosial
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: