Pemerintah Dorong Vaksinasi Booster serta Penerapan Sistem Bubble dan Pelaksanaan Berbagai Event Internasional

Pemerintah Dorong Vaksinasi Booster serta Penerapan Sistem Bubble dan Pelaksanaan Berbagai Event Internasional

Terkait event MotoGP di Mandalika pada Maret 2022, Menko Airlangga menjelaskan bahwa saat ini capaian Vaksinasi Covid-19 di Lombok Tengah untuk Dosis-1 telah mencapai 87,9% dan untuk Dosis-2 juga telah mencapai 61,1%.

“Akan terus didorong peningkatan vaksinasi dan telah disiapkan booster untuk Januari hingga Maret 2022 di Kabupaten Lombok Tengah sebanyak 76.718 sasaran,” pungkas Menko Airlangga.

Sementara itu, vaksinasi Dosis-1 di Kota Mataram telah mencapai 110,2% dan untuk Dosis-2 telah mencapai 78,6%, dengan sasaran booster Januari – Maret 2022 sebesar 158.301 orang. (ltg/fsr/hls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: