Program Sadesha Mendapat Dukungan Penuh dari DPRD Jabar

Program Sadesha Mendapat Dukungan Penuh dari DPRD Jabar

BANDUNG – DPRD Provinsi Jawa Barat mendukung penuh Program Satu Desa Satu Hafidz (Sadesha) yang digagas oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Hal itu bisa dibuktikan dengan anggaran yang dialokasikan untuk program tersebut oleh DPRD Jawa Barat.

Menurut Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat, Abdul Hadi Wijaya mengatakan, pihaknya memiliki kewenangan penuh terutama dari sisi anggaran untuk menyukseskan program Sadesha itu.

Baca juga: Perkuat SDM Jawa Barat, Wagub Uu: Kami Punya SADESHA

\"Kami sangat mendukung program ini untuk di tuntaskan, semoga dimasa yang akan datang terus berlanjut. Anggaran akan terus kami dorong agar disetujui. Mudah-mudahan akan menjadi kebaikan dan keberkahan untuk Jawa Barat,\" katanya di Kabupaten Bandung, Senin (31/1/2022).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: