Menlu Retno Curhat ke DPR: Butuh 22 Hari untuk Evakuasi 9 WNI di Chernihiv

Menlu Retno Curhat ke DPR: Butuh 22 Hari untuk Evakuasi 9 WNI di Chernihiv

Radarcirebon.com - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi pada rapat kerja bersama Komisi I DPR RI dijadikan kesempatan untuk curhat terkait sulit dan rumitnya proses evakuasi warga negara Indonesia (WNI) dari wilayah konflik di Ukraina.

Menlu mengungkapkan, proses evakuasi WNI oleh tim KBRI di Ukraina sangat sulit, membutuhkan 22 hari untuk bisa mengevakuasi 9 WNI di Chernihiv.

Seperti yang dikatakan Menlu Retno,\"Evakuasi dari medan perang Ukraina merupakan salah satu evakuasi yang paling berat yang harus dijalankan, untuk mengevakuasi 9 warga negara Indonesia dari Chernihiv diperlukan waktu 22 hari, dan untuk membantu tim KBRI\", pada rapat kerja bersama Komisi i DPR RI di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Rabu, 6 April 2022.

Pejabat tinggi di KBRI untuk Ukraina bahkan harus bermalam selama 13 hari di Leviv untuk melakukan evakuasi WNI yang terjebak di tengah konflik,\"ujarnya.

BACA JUGA:

Kabar baiknya, proses evakuasi itu berjalan dengan lancar dan seluruh WNI yang dievakuasi oleh tim KBRI selamat sampai Indonesia.

“Direktur WNI secara khusus berada di Leviv selama 13 hari, dan evakuasi tentunya dapat berjalan dengan baik berkat kerjasama erat berbagai kementerian dan lembaga, serta dukungan dari WNI itu sendiri,” tutupnya. (len/rmol)

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: