Kapolres Meriahkan Event PPLT

Kapolres Meriahkan Event PPLT

INDRAMAYUEvent trail adventure bertajuk Pemuda Pancasila Lautan Trail (PPLT) yang bakal dihelat Sabtu (9/11) besok, terasa lebih istimewa. Dalam ajang yang diadakan Pemuda Pancasila Trail Club (PPTC) itu, terdapat peserta kehormatan yakni Kapolres Indramayu AKBP Wahyu Bintono Hari Bawono SIK MH. Orang nomor satu di jajaran Polres Indramayu itu telah menyatakan kesediannya ikut gasspoll bersama sekitar 1.000 peserta dari berbagai klub motor trail se-Jawa Barat menyusuri medan ekstrem sepanjang 60 kilometer di kawasan hutan Sanca, Kecamatan Gantar. “Insya Allah Kapolres siap ikut dan menjadi peserta kehormatan di event Pemuda Pancasila Lautan Trail,” ungkap ketua IMI Korwil Indramayu, Sigit Joey Widiyanto SH didampingi ketua penyelenggara, Rory Firmansyah kepada Radar usai silaturahmi dengan kapolres, Kamis (7/11). Kegiatan mengendarai motor trail, tutur Joey, merupakan salah satu hobi berat Kapolres Indramayu sekarang ini. Makanya tidak heran, mantan Kapolres Kuningan itu sangat merespons jika diajak berpetualang. “Ini menjadi kehormatan bagi penggemar trail adventure. Karena keikutsertaan Kapolres juga merupakan bukti dukungan konkrit dari pihak kepolisian, demi suksesnya PPLT dan juga kemajuan dunia otomotif di kota Mangga,” terang Joey. Rory Firmanysah menambahkan, menjelang pelaksanaan PPLT berbagai persiapan terus dimatangkan. Menggandeng sejumlah komunitas trail kota Mangga, seperti Manggo Trail Adventure Trail Community (Matco), Bintang Suci Racing (BSR), Montrol Adventure Trail Arahan Cantigi (Montrac), Pertamax Trail Adventure dan Kumatsu, kegiatan memeriahkan Hari Jadi ke-486 Kabupaten Indramayu dan Sumpah Pemuda itu diharapkan berjalan sukses. Selain peserta lokal, PPLT juga akan diikuti anggota klub motor trail luar daerah. Seperti Cirebon, Subang, Karawang, Tasikmalaya, Ciamis, Garut, dan Bandung. Untuk menyemarakkan acara, panitia menyediakan hadiah utama 7 unit sepeda motor, dua diantaranya adalah 2 unit KLX 150 cc. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: