BI Percayakan Penyaluran Zakat ke Baznas

BI Percayakan Penyaluran Zakat ke Baznas

CIREBON- Untuk kesekian kalinya Baznas mendapatkan kepercayaan dari lembaga publik untuk menyalurkan zakat infak dan shodaqoh.

Setelah sebelumnya Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) dan Ikatan Notaris Indonesia (INI) Kabupaten Cirebon mempercayakan penyaluran kepada kepada Baznas, kali ini Bank Indonesia (BI) memberikan kepercayaan kepada Baznas untuk mengelola zakat keluarga besar BI perwakilan Cirebon, Senin (25/4).

Ketua Baznas Kota Cirebon, M Taufik SAg mengapresiasi kepercayaan BI kepada Baznas untuk mengelola zakat dari keluarga besar BI.

Alhamdulillah, lanjut Taufik, Bersama BI, Baznas dipercaya untuk menerima ZIS (zakat infak dan shodaqoh) dari keluarga besar BI. Tentu saja Baznas Kota Cirebon merasa bangga atas kepercayaan BI ke kami.

Ini membuktikan, lanjut Taufik, bahwasannya kepercayaan atau trust publik ke Baznas semakin meningkat, oleh karenanya ini menjadi tantangan bagi Baznas untuk menjaga kepercayaan dan amanah itu dengan sebaik-baiknya.

Apalagi kedepan persoalan sosial semakin komplek, dan Baznas siap hadir membantu menyelesaikan berbagai persoalan sosial di masyarakat, dan ini akan berhasil ketika mendapatkan dukungan dari semua pihak dengan mempercayakan zakatnya ke Baznas. \"Terima kasih BI, semoga bermanfaat bagi umat,\" pungkasnya. (abd)

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: