Menkeu Sentil Pemda yang APBD-nya Dihabiskan Hanya untuk Belanja Pegawai

Menkeu Sentil Pemda yang APBD-nya Dihabiskan Hanya untuk Belanja Pegawai

Radarcirebon.com, JAKARTA – Dalam kurun waktu 11 tahun terakhir, banyak pemerintah daerah yang APBD-nya habis untuk belanja pegawai ketimbang bangun infrastruktur.

Padahal, transfer ke daerah merupakan sesuatu hal yang dinilai cukup penting dilakukan untuk belanja strategis. 

\"Tahun 2011 waktu itu transfer pusat ke daerah Rp 450 triliun. Sekarang sudah Rp 770 triliun. Anda lihat belanja pegawai naik terus.”

Baca juga: Menkeu Paparkan Fokus Kebijakan Fiskal 2023

“Belanja barang naik tinggi, belanja modal relatif stagnan dan bahkan menurun,\" ujar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam Rapat Koordinasi dengan Gubernur, Bupati dan Walikota di Kementerian Dalam Negeri, Kamis (16/6/2022).

Menurut Sri Mulyani,  jika ingin membangun Indonesia menjadi negara maju, tanpa Infrastruktur adalah hal yang mustahil.

Sementara, infrastruktur termasuk bentuk belanja modal. Sehingga jika belanja modal pemerintah daerah semakin mengecil, maka sulit untuk mengejar ketertinggalan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: