Soenoto Diusulkan Jadi Calon Presiden Indonesia, Ungkap 7 Hal Ini

Soenoto Diusulkan Jadi Calon Presiden Indonesia, Ungkap 7 Hal Ini

Radarcirebon.com, CIREBON - Ir H Soenoto diusulkan DPD PAN Kabupaten Cirebon sebagai calon presiden Indonesia. Hal itu, diungkapkan dalam Rakerda di Resto Roso Echo.

Salah satu calon presiden Indonesia yang diusulkan DPD PAN Kabupaten Cirebon ada pengusaha Ir H Soenoto. Tokoh asli Cirebon itu, masuk dalam daftar bersama 3 tokoh lainnya.

Ir H Soenoto yang diusulkan sebagai calon presiden Indonesia, langsung memaparkan tesis yang dibuatnya dengan judul Seven for Seven.

\"Kalau kita ngomong soal presiden, ada dua hal paling pokok. Yakni tugas dan syarat. Seven for seven tesis saya,\" kata Soenoto, dalam konferensi pers, Minggu (26/6/2022).

Baca juga:

Menurut dia, tugas presiden ada 7 hal dan harus dapat dilaksanakan. Pertama, harus mampu mewujudkan kesejahteraan buat rakyat. Kesejahteraan berarti keamanan, keadilan dan kemakmuran.

\"Sejahtera itu, aman, adil dan makmur,\" kata Soenoto yang dalam kesempatan itu, diberikan waktu untuk orasi kebangsaan.

Kedua, kata dia, harus mampu menjaga keutuhan NKRI baik fisik maupun non fisik. Fisiknya adalah tidak boleh berkurang satu meter persegipun.

Berlanjut di halaman berikutnya…

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: