Komjen Ahmad Dofiri, Putra Daerah Indramayu di Timsus Kasus Brigadir J

Komjen Ahmad Dofiri, Putra Daerah Indramayu di Timsus Kasus Brigadir J

Komjen Ahmad Dofiri, putra daerah Kabupaten Indramayu yang menjadi anggota Timsus di kasus Brigadir J. -ist-radarcirebon.com

Setelahnya, Dofiri bertugas di Bandung sejak 2005 sampai 2009. Ia memegang sejumlah jabatan sebagai Kassubag Jabpamentil Bagian SDM Polri, Kapolres Bandung, hingga Wakapolwiltabes Bandung.

Dari situ, kemudian Ahmad Dofiri juga memiliki pengalaman sebagai Kapolda DIY pada tahun 2016. Bahkan, dirinya terbilang cukup lama menduduki jabatan sebagai Kapolda DIY.

BACA JUGA:Fakta Pemerkosaan di Gegesik Cirebon, Pelaku ‘Intip’ Kambing sebelum Memerkosa Korban

BACA JUGA:Rionald Soerjanto, Pengusaha Asal Cirebon Dijadikan Tersangka oleh Bareskrim, Kasus Penipuan

Selama menjadi Kapolda DIY, ia dikenal saat menangani kasus besar seperti klitih yang menghebohkan. Hingga akhirnya, ia dirotasi menjadi Asisten Logistik Kapolri pada akhir tahun 2019.

Tak butuh waktu lama, Ahmad Dofiri kemudian dipercaya memegang jabatan sebagai Kapolda Jawa Barat pada 2020 lalu.

Hingga sejak 21 Oktober 2021, dirinya mengemban jabatan baru sebagai Kepala Badan Intelijen dan Keamanan (Kabaintelkam) Polri sampai saat ini.

Jabatan tersebut sekaligus pangkatnya naik menjadi Komisaris Jenderal (Komjen) polisi.

BACA JUGA:Mahfud MD Sebut Masih Ada Misteri Kasus Ferdy Sambo: Tidak Ada yang Tahu Kejadian Jumat sampai Senin Sore

BACA JUGA:Mahfud MD Ungkap Kejanggalan Kasus Brigadir J, Ferdy Sambo Curhat ke Kompolnas Hari Senin

Kini, jenderal bintang tiga itu juga turut dipercaya menjadi anggota tim khusus untuk mengusut kasus penembakan sesama anggota Polri yang menghebohkan seantero negeri.

Di mana, kasus tersebut menewaskan Brigadir J di rumah mantan Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo pada 8 Juli 2022.

Sampai saat ini, kasus tersebut masih bergulir dan terus memunculkan banyak babak serta aktor baru lainnya meski Irjen Ferdy Sambo telah ditetapkan sebagai tersangka.

Tentu ini menjadi tugas berat bagi para anggota Timsus bentukan Kapolri, termasuk di dalamnya putra daerah Indramayu, Komjen Ahmad Dofiri.

Artikel ini telah terbit di disway.id dengan judul: Sepak Terjang Komjen Ahmad Dofiri, Anggota Timsus Kasus Ferdy Sambo yang Ternyata Lulusan Terbaik Akpol

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: