Dua Umroh Gratis Diberikan Bagi Marbot Masjid, Pemerintah Kota Cirebon Apresiasi Langkah At-Taqwa Center

Dua Umroh Gratis Diberikan Bagi Marbot Masjid, Pemerintah Kota Cirebon Apresiasi Langkah At-Taqwa Center

Wakil Walikota Cirebon, Dra Hj Eti Herawati mewakili Walikota Cirebon Drs H Nashrudin Azis SH mengapresiasi langkah At-Taqwa Center yang mengagas umroh gratis untuk marbot masjid.-JERRELL ZEFANYA-

Radarcirebon.com, CIREBON – Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon mengapresiasi program umroh gratis untuk marbot masjid yang digagas oleh At-Taqwa Center yang diberikan kepada para marbot masjid yang ada di Kota Cirebon. Program ini diharapkan menjadi motivasi bagi para marbot.    
     
Wakil Walikota Cirebon, Dra Hj Eti Herawati mewakili Walikota Cirebon Drs H Nashrudin Azis SH mengapresiasi langkah At-Taqwa Center yang mengagas umroh gratis untuk marbot masjid. Dikatakan Eti, keberadaan marbot masjid memiliki peran penting dalam menjaga kebersihan dan kemakmuran masjid. Berkat pengabdiannya, masjid-masjid di Kota Cirebon menjadi lebih terawat dan bersih.

“Sebanding dengan kerja keras dan pengabdian yang selama ini telah dilakukan. Mudah-mudahan berkah bagi marbot yang akan berangkat umroh tahun ini,” ujar Eti seusai grand launching program layanan umroh At-Taqwa Center di Islamic Center, beberapa waktu yang lalu.
 
Eti berpesan agar program ini dirasakan secara luas oleh marbot masjid di Kota Cirebon. Sehingga para marbot masjid lebih termotivasi dalam mengabdikan dirinya. “Bisa bergilir atau random. Yang pasti kami berharap banyak marbot yang bisa merasakan program gratis umroh ini,” tuturnya.

BACA JUGA:Kasus Pelecehan Seksual Istri Ferdy Sambo Dihentikan, Apakah Putri Candrawathi Terima Tuntutan?

Sementara itu, Ketua Umum At-Taqwa Center Kota Cirebon, Dr H Ahmad Yani MAg mengatakan, pihaknya pada tahun ini memberangkatkan dua marbot dari Masjid At-Taqwa. Keduanya merupakan marbot yang sudah mengabdi selama puluhan tahun.  “Ini adalah bentuk penghargaan kami kepada marbot yang telah mengabdi lama,” kata Yani.

Ia menyebutkan, program marbot umroh gratis berlaku bagi seluruh marbot di Kota Cirebon. Bahkan pihaknya bersedia memfasilitasi bagi donatur yang ingin memberangkatkan umroh gratis untuk marbot masjid.

“Ini langkah awal kami, ke depan siapa pun bisa berpartisipasi dalam program umroh gratis marbot masjid. Kami harapkan mereka bisa mencapai cita-citanya menunaikan ibadah suci,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: