Timba Ilmu di Spanyol
JAKARTA - Pemain Indonesia mendapatkan kesempatan menimba ilmu di salah satu kompetisi paling atraktif Eropa, Liga Spanyol. Bukan menjadi pemain di salah satu klub Negeri Matador itu, melainkan melakoni pertandingan menghadapi klub-klub dari negara pemegang gelar juara dunia tersebut. Kesempatan langka itu datang dengan adanya program gagasan Nine Sports yang mengirimkan skuad bernama Indonesia XI ke ranah Spanyol, awal Desember nanti. Tidak sekadar menghadapi klub kelas teri, klub dari kompetisi elit Primera Division pun dijadwalkan akan jadi lawan Indonesia XI. Dari enam klub calon lawannya, empat diantaranya klub di kasta tertinggi Spanyol. Antara lain melawan Club Atletico de Madrid (3/12), Valencia CF (9/12), Villarreal CF (11/12), dan RCD Espanyol (16/12). Dua klub lawan lainnya adalah Asociacion de Ex futbolistas Internacionales Absolutos (5/12) dan FC Barcelona B (18/12). Semua laga akan ditayangkan secara langsung di MNCTV. Nantinya, skuad Indonesia XI akan banyak diisi pemain dari klub peringkat ketiga Indonesia Super League (ISL) 2013, Mitra Kukar Tenggarong. Nama-nama pemain pilar seperti Zulham Zamrun, Raphael Maitimo, sampai Anindito Wahyu Erminarno pun masuk di dalam Indonesia XI. Bukan hanya pemain, pelatih Kukar Stefan Hansson pun juga didapuk sebagai juru racik di skuad Indonesia XI. Nine Sports selaku penyelenggara program ini mempunyai alasan tersendiri untuk menunjuk Naga Mekes -julukan Kukar- sebagai pengisi dominan di Indonesia XI. Kesiapan skuad untuk berkompetisi menjadi salah satu alasannya. \"Tim ini kami nilai paling siap untuk melakoni tur ini,\" ujar CEO Nine Sport, Arif Wicaksono, kemarin (29/11). Sekalipun bukan bersifat pertandingan resmi, Arif menjanjikan tur ini bukan program bersifat komersial, melainkan lebih ke upaya membantu perkembangan sepak bola di Indonesia. \"Maka dari itu kami meminta klub-klub utama di Spanyol, karena kami ingin membawa persepakbolaan Indonesia kea rah positif,\" imbuhnya. Serius. Begitu yang juga diemban oleh Stefan Hansson. Pelatih berkebangsaan Swedia tersebut bakal menyiapkan tim asuhannya sebaik mungkin. \"Bertanding di Spanyol adalah kesempatan yang bagus bagi tim ini, makanya saya akan menyiapkan tim ini sekalian untuk membawa nama baik Indonesia di Spanyol,\" ungkapnya. Selain beranggotakan pemain Kukar dan beberapa pemain mantan tim nasional seperti Bima Sakti, diantara nama skuad Indonesia XI juga ada pemain berusia 17 tahun yang kini bermain di klub Eropa, CFR Cluj, Gavin Kwan Adsit. Rencananya, skuad yang berisi 20 pemain itu bakal bertolak ke Spanyol besok (1/12). (ren) Daftar Nama Pemain Indonesia XI Penjaga Gawang: Joice Sorongan, Dian Agus Prasetyo Pemain Belakang: Syamsudin, Park Chul Yung, Octavio Dutra, Zuchrizaal Abdul Gamal, Dedy Gusmawan, Zulkifli Syukur Pemain Tengah: Bima Sakti, Eric Weeks Lewis, Hendra Ridwan, Zulham Zamrun, Fadil Sausu, Ali Surahman, Raphael Maitimo, Anindito Wahyu, Gavin Kwan Adsit, Hikaro Pemain Depan: Jajang Mulyana, Zulvin Zamrun
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: