Rickie Ferdinansyah Mantap Memilih Nasdem, Menatap Pemilu 2024

Rickie Ferdinansyah Mantap Memilih Nasdem, Menatap Pemilu 2024

Rickie Ferdinansyah mendapatkan dukungan penuh dari keluarga untuk mencalonkan kembali sebagai calon legislatif pada Pemilu 2024 mendatang. Foto:-ABDULLAH/RADAR CIREBON-

Radarcirebon.com, CIREBON - Rickie Ferdinansyah atau biasa dikenal dengan sebutan RCK bergabung dengan Partai Nasdem.

Kini, Rickie Ferdinansyah menatap pemilu 2024 mendatang dengan resmi mendaftarkan dirinya sebagai Calon Legislatif alias Caleg dari Partai Nasdem.

Rickie Ferdinansyah menjadi caleg DPR RI melalui Partai Nasdem dari Dapil VIII Jawa Barat (Cirebon dan Indramayu).

Itu dipastikan setelah melalui berbagai pertimbangan. Mulai dari restu keluarga hingga banyaknya aspirasi masyarakat yang menginginkan RCK manggung di Senayan.

BACA JUGA:Kritik Bangdul606: BBM Naik 10 Ribu Kecil Bagi Wong Cirebon, Tetap Dukung Pak Jokowi 3 Periode

Aspirasi agar RCK maju pada Pileg 2024 mendatang, bukan tanpa alasan.

Sebab pria yang hobi mengendarai Moge (motor gede) dan nyetir bus ini dianggap aspiratif dan komunikatif dengan semua lapisan masyarakat.

Rickie Ferdinansyah, saat ditemui Radar Cirebon di sekretariat pemenangaan, Selasa (6/9) mengakui bahwa, pada Pemilu 2024 mendatang, dirinya akan mencalonkan kembali sebagai calon legislatif DPR RI melalui Partai Nasdem dari dapil VIII Jabar.

Walaupun banyak partai politik sempat meminangnya sebagai Bakal Calon Legislatif (Bacaleg), namun RCK memilih partai Nasdem dibawah kepemimpinan Surya Paloh.

BACA JUGA:Kasus Penyalahgunaan BBM Subsidi Jenis Solar di Cikijing Majalengka Berhasil Diungkap

Alasan memilih Nasdem karena tidak ada mahar apapun bagi siapa saja yang hendak maju ke dalam ruang politik praktis.

Rickie Ferdinansyah menjelaskan, majunya kembali ke dunia politik untuk menjawab keinginan masyarakat yang selama ini tersampaikan kepadanya.

Hal ini seiring rutinnya bertemu masyarakat dan banyak yang mendorong untuk maju pada pileg mendatang.

Apalagi dirinya memiliki hobi jalan-jalan, sehingga dorongan masyarakat itu tidak dibuat-buat, akan tetapi murni aspirasi masyarakat.

Rickie menceritakan dirinya sempat dipinang oleh sejumlah partai politik, bahkan salah satu ketum Parpol yang menjabat sebagai menteri sempat mengundangnya di ruang kerja.

Dari pertemuan itu dirinya akhirnya mengambil sikap untuk tetap maju melalui partai Nasdem.

“Saya putuskan untuk masuk ke NasDem karena partai ini jelas tanpa meminta mahar untuk kadernya,” tandasnya.

BACA JUGA:66 Pelaku Penimbunan dan Pengoplosan BBM Bersubsidi Ditangkap, Berpotensi Rugikan Negara Rp11 Miliar

Dirinya bahkan optimis untuk maju ke dalam kontestasi Pileg ini karena banyak mendapatkan dukungan masyarakat terutama dukungan dari kaum milenial.

"Alhamdulillah saya dapatkan dukungan dari masyarakat apalagi dari kalangan milenial," jelasnya.

Rickie Ferdinansyah selama ini cukup dikenal karena membimbing masyarakat untuk menjadi pengusahan lokal dengan pasar internasional.

Pasalnya hal tersebut telah dibuktikan dari usaha masyarakat binaannya yang telah tembus ke pasar internasional.

BACA JUGA:Kasus Penganiayaan Zailis di Malaysia, Begini Tanggapan Duta Besar Indonesia

Lulusan salah satu universitas ternama di Paris, Perancis ini juga siap mendukung Ketua DPW NasDem Jawa Barat, Saan Mustofa untuk maju sebagai calon Gubernur Jawa Barat.

"Sebagai kader Partai Nasdem siap mendukung Saan Mustofa sebagai calon Gubernur," tegasnya.

Bukan hanya itu, sesuai dengan instruksi partai Rickie akan bekerja keras untuk memenangkan suara Partai NasDem di Jawa Barat.

Hal ini seusai pesan Saan Mustofa sebagai Ketua DPW Partai Nasdem Jawa Barat saat menggelar Kemah Restorasi dan Sekolah Kader di perkemahan Kebon Pinus Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat akhir pekan kemarin.

Apalagi NasDem Jawa Barat ingin mengalahkan Partai Golkar pada Pemilu 2024, Rickie Ferdinansyah menanggapi hal tersebut bila dalam kontestasi sudah pasti ada yang kalah dan menang.

Maka wajar bila Ketua DPW NasDem Jawa Barat memiliki target itu, mengingat Partai Golkar merupakan partai yang cukup kuat di Jawa Barat.

"Ini jadi penyemangat kader NasDem jawa barat kedepannya agar bisa berkiprah lebih maksimal demi tercapainya visi dan misi partai," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: