200 Ribu Produk Eiger Terbakar di Gudang JNE Depok, Simak Pernyataan Resminya

200 Ribu Produk Eiger Terbakar di Gudang JNE Depok, Simak Pernyataan Resminya

Kebakaran Gudang JNE di Kecamatan Cimanggis, Kota Depok. Foto:-Lutviatul Fauziah-JPNN.com

Radarcirebon.com, DEPOK – 200 ribu produk Eiger terbakar di gudang JNE Depok. Transaksi terpaksa dibatalkan.

Hal ini diketahui dari pernyataan resmi pihak Egier lewat akun instagram resmi @eigeradbventure.

Dalam keterangan resmi tersebut pihak Eiger mengatakan bahwa, pihaknya baru mengetahui gudang JNE di Depok terbakar pada pukul 07.00 WIB, pagi ini, Senin 12 September 2022.

Selanjutnya disebutkan bahwa, pihak Eiger sendiri menerima informasi bahwa gudang tersebut menyimpan produk Eiger Adventure.

Dampak dari gudang JNE Depok yang terbakar ini menyebabkan 200 ribu pcs produk Eiger juga habis terbakar.
Pihak Eiger menyebut bahwa, ribuan pesanan itu datang dari platforma Shopee dan TikTok.

Beberapa ada pesanan melalui eigeradventure.com, juga dari Lazada dan Bukalapak.

BACA JUGA:Ayah Cabuli Anak Tiri di Cigandamekar Kuningan, Sudah Berulangkali

BACA JUGA:Nasib Barang Pelanggan di Gudang JNE Depok yang Terbakar, Simak Pernyataan JNE Pusat

“Dengan berat hati, harus kami batalkan,” demikian bunyi keterangan resmi pihak Eiger yang dikutip radarcirebon.com dari instagram @eigeradventure.

Namun demikian, pihak Eiger memastikan bahwa, akan bertanggungjawab melakukan pengembalian dana alias refund.

Untuk proses refund kepada pelanggan ini, disebutkan bahwa, akan dilakukan secara otomatis oleh sistem di setial marketplace.

“Untuk mempermudah proses pengembalian dana, kami mohon Eigerian melakukan konfirmasi status pemesanan melalui customer service,” tulis akun instagram @eigeradventure.

BACA JUGA:2 Warga Cirebon Diringkus Polisi Banyumas, dari Weru dan Harjamukti, Ini Kasus Mereka

BACA JUGA:Sungguh Terlalu! Warga Palimanan Cirebon Bisnis Elpiji Oplosan, Bisa Bikin Ibu-ibu Merana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: