Akibat SPBU Meledak, Tiga Tewas dan Puluhan Luka-luka di Irlandia

Akibat SPBU Meledak, Tiga Tewas dan Puluhan Luka-luka di Irlandia

Petugas di lokasi ledakan di Applegreen di desa Creeslough, Irlandia/Net--

Radarcirebon.com, IRLANDIA - Terjadi ledakan di SPBU Irlandia, pada Jumat sore, 7 Oktober 2022 waktu setempat. Tiga orang dilaporkan tewas dan lebih dari 30 orang terluka ketika sebuah pompa bensin meledak di County Donegal, Irlandia.

Dalam akun Twitter Perdana Menteri Irlandia Michael Martin mengatakan bahwa pikiran dan doanya menyertai seluruh masyarakat Creeslough.

"Juga prihatin dan simpati terhadap semua layanan darurat dari barat laut dan utara yang bekerja dalam situasi yang sangat traumatis," tweetnya, seperti dikutip dari AP, Sabtu, 8 Oktober 2022.

Dilaporkan oleh Media lokal bahwa SPBU Applegreen dan bangunan di sekitarnya mengalami kerusakan parah dalam insiden tersebut.

BACA JUGA:Mitos Jalan Cadas Pangeran Sumedang, Nisan Tanpa Nama, Lempar Koin untuk Tolak Bala

Dan beberapa kendaraan layanan darurat tetap berada di tempat kejadian pada Jumat malam sementara helikopter Penjaga Pantai menerbangkan beberapa dari mereka yang terluka dalam ledakan dari Rumah Sakit Universitas Letterkenny ke Dublin.

Suasana menggambarkan kejadian Jumat sebagai peristiwa tragis, Wakil Perdana Menteri Irlandia Leo Varadkar ikut mendoakan para korban.

Mengutip dari rmol.id, “Berita buruk dari Donegal malam ini. Pikiran kami bersama semua yang terkena dampak peristiwa tragis dan dengan layanan darurat yang merespons," cuitnya.

BACA JUGA:Pertajam Rekor Tolak Peluru pada Hari Pertama Kualifikasi Papua di Mimika

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: