Timnas U-17 Indonesia Gagal ke Piala Asia Setelah Dipermalukan Malaysia
Timnas U-17 Indonesia gagal ke Piala Asia 2023. Foto:-@PSSI-Twitter
Radarcirebon.com, JAKARTA - Timnas U-17 Indonesia gagal lolos ke putaran final Piala Asia 2023 setelah dihajar Malaysia.
Ya, hasil ini harus diterima. Timnas U-17 Indonesia gagal lolos ke Piala Asia setelah kalah telak dan gagal dalam persaingan runner-up terbaik.
Beberapa saat setelah laga melawan Malaysia, Indonesia memang masih memiliki peluang lolos lewat slot runner-up terbaik.
Sebab, ketika itu anak asuh Bima Sakti menempati peringkat enam peringkat dua terbaik kualifikasi Piala Asia U-17. Namun masih harus menanti pertandingan lain.
BACA JUGA:Timnas U-17 Indonesia Kalah dari Malaysia 1-5, Markus Horison Trending Lagi
BACA JUGA:7 Bahaya Mengonsumsi Biji Ketumbar Secara Berlebihan, Penyakit Kronis Bakal Menyerang
Nah, posisi Indonesia turun ke peringkat ketujuh beberapa waktu kemudian setelah tim ASEAN lainnya yakni Laos secara luar biasa mengalahkan Kirgistan dengan skor, 2-1.
Hitung-hitungan runner-up terbaik memang sedikit unik sebab jumlah peserta di beberapa grup berbeda. Maka, penentuannya mengikuti jumlah tim paling sedikit di grup.
Dengan hitung-hitungan ini Timnas U-17 Indonesia gagal lolos ke Piala Asia 2023.
Sebelumnya, anak asuh Bima Sakti dipermalukan Malaysia di Statdion Pakansari, Minggu malam, 9 Oktober 2022.
BACA JUGA:Istri Tembak Suami di Lampung Gara-gara Dilarang Dilarang Joget di Acara Organ Tunggal
BACA JUGA:Wendy Walters Ingin Pisah dengan Reza Arap, Cerita ke Luna Maya: Yang Sebenarnya Terjadi Lebih Parah
Indonesia kalah telak 1-5 di pertandingan terakhir mereka. Kekalahan itu menambah luka Indonesia. Indonesia pun gagal lolos secara otomatis ke putaran final Piala Asia U-17 2023.
Mengutip JPNN.com, Bima Sakti dinilai keliru menerapkan strategi dalam pertandingan ini. Permainan menyerang yang diterapkan malah membuat pertahanan Indonesia keropos.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jpnn.com