Ngeri, Kondisi Inova yang Tabrakan di Gronggong Cirebon Jadi Seperti Ini

Ngeri, Kondisi Inova yang Tabrakan di Gronggong Cirebon Jadi Seperti Ini

Anggota Unit Laka Lantas Polresta Cirebon mengecek kendaraan Kijang Inova yang terlibat tabrakan di kawasan Gronggong, Kabupaten Cirebon.-Cecep Nacepi-Radar Cirebon

Radarcirebon.com, BEBER – Kondisi Kijang Inova yang alami kecelakaan di Gronggong Kabupaten Cirebon cukup parah. Bagiannya depannya ringsek.

Sebelumnya, terjadi kecelakaan di kawasan Gronggong, Desa Patepan, Kecematan Beber, Kabupaten Cirebon pada Kamis malam 10 November 2022 sekitar pukul 19.30 WIB.

Dua mobil terlibat tabrakan yaitu, Kijang Inova nopol Z 1105 KX dan Truk Box nopol B 9154 BCT. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Namun demikian, akibat tabrakan di Gronggong tersebut, kondisi Kijang Inova rusak parah. Mobil warna putih itu mengalami tabrakan adu bagong dengan truk tronton.

Insiden itu pun menyebabkan 8 orang mengalami luka-luka dan kini dalam perawatan medis di RSUD Gunung Jati Kota Cirebon.

BACA JUGA:Harga BBM Turun November 2022, Pertamax Turbo, Berikut Daftar Lengkap 34 Provinsi

BACA JUGA:5 Cara Belanja Online Hemat di Tanggal Kembar seperti Even 11.11 Hari Ini

Daftar korban luka adalah sebagai berikut: pengemudi Toyota Kijang Inova nopol Z 1105 KX bernama Dhiki (37) bersama lima penumpangnya, yakni Veni (30), Praditya (6), Vickri (24), Sri Haryati (59), Pradiftha (11). Mereka semua satu keluarga yang berasal dari Kabupaten Kuningan. 

Selain itu, korban lainnya adalah pengemudi Truk Box nopol B 9154 BCT bernama Eko Sumarno (33) warga Kota Banjar dan keneknya bernama Arif Cahyana Budiman (27) warga Kota Bandung. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar Cirebon, peristiwa itu bermula dari kendaraan Truk Box nopol B 9154 BCT yang melaju dari arah Kuningan menuju ke Cirebon. 

Setibanya di lokasi kejadian, truk yang dikemudikan oleh Eko oleng ke kanan jalan sehingga menabrak Toyota Kijang Inova yang melaju dari arah berlawanan.

“Pengemudi Truk Box kurang antisipasi saat berkendara, sehingga oleng ke kanan jalan dan menabrak Toyota Kijang Inova yang mengakibatkan 8 orang luka-luka,” ungkap Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman melalui Kanit Lantas Iptu Mei Hadi Kusuma, Kamis (10/11).

BACA JUGA:Penyebab Perang Bintang Polri, Dipicu Dua Mantan Kapolri, Bisnis Sampingan Jenderal Disorot

BACA JUGA:Polandia Tetapkan 26 Pemain untuk Piala Dunia 2022 Qatar, Lewandowski Jadi Andalan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: