Patut untuk Dinanti! 5 Daftar Game yang Akan Rilis di Tahun 2023

Patut untuk Dinanti! 5 Daftar Game yang Akan Rilis di Tahun 2023

Patut untuk Dinanti! 5 Daftar Game yang Akan Rilis di Tahun 2023-capture-Radar Games

RADARCIREBON.COM - Bila kalian seorang gamer pasti sudah tak sabar menunggu datangnya tahun 2023 nanti. Pasalnya banyak game menarik yang wajib untuk dinantikan, dari daftar game berikut ini, ada yang memiliki grafis seperti kehidupan nyata.

Beberapa game yang akan dirilis di tahun 2023 nanti memang patut untuk dinanikan karena ada banyak judul yang sudah membawa nama besar, seperti Final Fantasy hingga Suicide Squad.

Tak diragukan lagi kalau tahun 2023 akan menjadi salah satu tahun yang menarik dalam dunia game higga saat ini. Penasaran ada apa saja? Berikut adalah daftar game yang akan rilis di tahun 2023.

BACA JUGA:AFK Arena Redemption Code di Bulan Desember 2022

1. Forspoken (24 Januari)


Forspoken adalah game action role-playing yang dikembangkan oleh Luminos Production dan diterbitkan oleh Square Enix.

FORSPOKEN disebut-sebut adalah cerita yang akan berkisah soal kelompok dan keluarga. Sebelum  berujung berakhir di Athia, Frey adalah wanita yang penuh dengan masalah.

Di usianya yang ke-21, tanpa orang tua, ia terus berjuang untuk mencari jati diri dan menjawab pertanyaan soal siapa sebenarnya ia dan posisinya di dunia ini.

Mengingat FORSPOKEN sangat menonjolkan sisi sihir, maka Frey memang didesain sedemikian rupa untuk hanya dipersenjatai beragam serangan magis ini. Anda tidak akan dibekali dengan pedang, senapan, atau bahkan perisai fisik yang di banyak game JRPG seolah menjadi standar. Dari sinilah, mekanik serangan sihir ini bekerja.

Dari sesi gameplay singkat yang mereka bagi, Anda bisa melihat bagaimana setiap sihir ini memiliki efek yang berbeda-beda hingga membuat para pemain tidak cepat bosan. Kalian bisa memainkan game ini pada platform PS 5 dan di PC.

BACA JUGA:Wibu Wajib Tahu, Deretan Game JRPG Terbaik di Tahun 2022

2. Dead Island 2 (3 Februari)

Pada 2011, publisher game Deep Silver merilis game survival dari serangan zombie bernama Dead Island. Game populer di masanya dan bahkan pada 2014 pengembang berencana membuat sekuelnya yakni Dead Island 2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: