Aksi Donor Darah di Hotel Santika Cirebon

Aksi Donor Darah di Hotel Santika Cirebon

Kegiatan donor darah di Hotel Santika Cirebon.-APRIDISTA SITI RAMDHANI-RADAR CIREBON

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Merayakan ulang tahun ke-29, Hotel Santika Cirebon gelar kegiatan donor darah. Kegiatan tersebut digelar di Ruang Menganti Hotel Santika Cirebon, Kamis (8/12).

Public Relations Hotel Santika Cirebon, Chiko Handoyo menuturkan kegiatan donor darah kali ini diikuti oleh para karyawan, undangan, dan masyarakat umun.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Hotel Santika Cirebon terhadap kesehatan masyarakat dan juga sebagai wujud tanggung jawab sosial perusahaan.

"Kegiatan donor darah ini merupakan salah satu program rutin tahunan Hotel Santika Cirebon dalam rangka memperingati ulang tahun perusahaan," tuturnya.

BACA JUGA:Pentingnya Imunisasi Polio bagi Kesehatan Anak

Diharapkan dengan digelarnya donor darah ini dapat membantu meningkatkan jumlah stok darah di rumah sakit serta dapat menjadi inspirasi bagi perusahaan lain untuk turut serta dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Pasalnya, dengan menyumbangkan darah, dapat membantu orang-orang yang membutuhkan dan mencegah kekurangan darah di rumah sakit.

Donor darah juga merupakan cara mudah dan efektif untuk menjaga kesehatan diri sendiri, karena proses donor darah akan memperbaharui sel darah merah dan mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke. "Pada kegiatan ini terkumpul puluhan kantong darah sebagai stok darah di Palang Merah Cirebon," tukasnya.

Usai melakukan donor darah, Hotel Santika Cirebon juga memberikan undian berhadiah Voucher menginap, voucher Korean Barbeque, voucher Shabu-shabu, voucher Sarapan, dan puluhan hadiah lainnya. (apr)

BACA JUGA:Australia Keluarkan Travel Warning ke Indonesia, Terkait RKUHP Seks di Luar Nikah dan Gunung Semer

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: