Tim Voli Pasir Melenggang ke Porda XII

Tim Voli Pasir Melenggang ke Porda XII

MAJALENGKA - Tim voli pasir/pantai Kabupaten Majalengka dipastikan lolos mengikuti ajang Porda  XII/2014 di Bekasi mendatang. Kepastian lolosnya tim voli pasir Kota Angin ini, setelah dalam babak kualifikasi yang digelar di Pelabuhan Ratu Kabupaten Sukabumi, kemarin (18/12) tiga pasangan tim voli pasir lolos. Pelatih voli pasir Kabupaten Majalengka Jaja Jawahir SPd mengatakan, tiga pasang tim voli pasir Kabupaten Majalengka lolos dalam babak kualifikasi di Sukabumi. Ketiga pasangan tim voli pasir yang lolos tersebut adalah pasangan putra Dadan-Dani, pasangan putri Dwi-Irma dan Yuni-Sari. “Alhamdulilah, tiga pasangan tim voli pasir babak kualifikasi porda lolos karena ketiga pasangan ini juara pool,” kata Jaja kepada wartawan koran ini, kemarin. Sedangkan pasangan Erik-Paisal, masih harus menunggu sisa pertandingan pada Kamis (19/12). Pelaksanaan babak kualifikasi voli pasir digelar pada 16-20 Desember 2013. Dijelaskan Jaja, pelaksanaan babak kualifikasi porda  cabor voli pasir dipusatkan di Pelabuhan Ratu diikuti 18 kabupaten/kota se-Jawa Barat. Dikatakan dia, hasil ini sesuai harapan tim pelatih dan ofisial. “Mudah-mudahan target medali pada porda XII dapat tercapai dan tentu berharap dana pembinaannya dapat dikondisikan pihak berwenang dengan maksimal,” kata Jaja lagi. Disebutkan Jaja pada Porda XI di Bandung tim voli pasir putri berhasil meraih medali perak. “Minimal kita bisa mempertahankan prestasi pada porda sebelumnya dan kita berjuang untuk bisa meraih medali emas,” ujarnya optimis. (ara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: