Mengenaskan, Seleb TikTok Asal Sulawesi Tewas Terpanggang Api, Begini Kejadiannya

Mengenaskan, Seleb TikTok Asal Sulawesi Tewas Terpanggang Api, Begini Kejadiannya

Nirwana Selle, Seleb TikTok asal Morowali Utara meninggal dunia-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

MOROWALI UTARA, RADARCIREBON.COM - Seleb TikTok Nirwana Selle meninggal terpanggang dalam peristiwa ledakan di tambang nikel PT Gunbuster Nickel Industry (GNI), Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah.

Kejadian mengenaskan itu terjadi pada 22 Desember 2022 lalu. Saat itu, tungku di smelter dua meledak hingga terkena Nirwana Selle yang sedang bekerja sebagai operator crane

Saat peristiwa ledakan terjadi, Nirwana Selle sedang mengendalikan crane

BACA JUGA:Siap-siap Daftar! Tahun 2023 Mendatang Pemerintah Bakal Rekrut CASN

Tiba-tiba ledakan terjadi hingga api mengenai dirinya. Selain Nirwana Selle, ada juga salah seorang temannya yang ikut tewas terpanggang. 

Video beredar di TikTok, Nirwana terpanggang di atas crane. Video lainnya, sudah nampak terlihat jasadnya hanya tinggal tulang belulang yang hangus terpanggang. 

Jasad Nirwana telah dipulangkan ke rumah di Banga-Banga, Pinrang, Sulawesi Tengah.

Menyikapi ledakan tersebut, Kadis Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Kabupaten Morowali Utara (Morut), Kartiyanis Lakawa, mengatakan, pihaknya akan mengagendakan pemanggilan kepada pihak PT PT Gunbuster Nickel. 

BACA JUGA:Thailand Pimpin Klasemen Grup A Piala AFF 2022, Teerasil Dangda Sukses Mencetak 2 Gol

“Kita sudah agendakan pemanggilan kepada PT GNI, Selasa nanti, 27 Desember 2022. Pak Bupati langsung yang akan memimpin pertemuan,” katanya.

Sementara itu, Head of Human Resources and General Affairs PT GNI, Muknis Basri Assegaf, mengatakan pihaknya berkomitmen untuk membantu proses penanganan kejadian ini dengan mendampingi keluarga korban dari rumah sakit hingga proses pemakaman.

“Selain itu, langkah cepat yang diambil Perusahaan saat ini adalah melakukan evaluasi menyeluruh pada sistem kerja di area smelter selama masa pemeriksaan,” ujar Muknis.

BACA JUGA:Partai Ummat Kirim 50 Orang untuk Kawal Ferfak di NTT dan Sulut

Muknis mengatakan, pihaknya juga akan lebih mengetatkan beberapa prosedur keamanan dan keselamatan di seluruh lini produksi Perusahaan yang lain, untuk mencegah kejadian serupa terjadi di masa mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: