Kondisi Terbaru Indra Bekti, Indy Barends: Ya Tuhan, Alhamdulillah

Kondisi Terbaru Indra Bekti, Indy Barends: Ya Tuhan, Alhamdulillah

Indra Bekti akhirnya diizin pulang oleh dokter yang menanganinya selama tiga pekan. Foto:-Indrabekti-Instagram

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Kondisi terbaru Indra Bekti saat ini dikabatkan telah siuman. Sebelumnya, presenter kondang ini sempat tidak sadarkan diri.

Kabar terbaru Indra Bekti diinformasikan langsung oleh Adiknya, Cipta. Cipta ketika itu ikut menunggui Indra Bekti di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Selatan.

Cipta mengungkapkan kabar terbaru Indra Bekti tersebut kepda para wartawan. "Alhamdulillah Mas Indra sudah sadar, sudah siuman," ujar Cipta seperti dilansir dari JPNN.

Walaupun sudah siuman, Indra Bekti belum dinyatakansadar sepenuhnya sebab dia masih berada dalam pengaruh obat bius.

Hal itu dibenarkan oleh Cipta. "Masih ada pengaruh obat bius dan segala macam. Untuk kondisinya alhamdulillah baik dan stabil," ungkapnya.

Lebih lanjut Cipta juga mengungkapkan bahwa, saat ini Indra Bekti masih harus berada di ruang ICU rumah sakit.

Sedangkan pihak dokter masih terus memantau perkembangan terbaru dari kondisi Indra Bekti pasca menjalani operasi.

"Bisa jadi sekitar tiga hari di ICU," jelasnya.

Sebelumnya, Indra Bekti memang telah menjalani rangkaian operasi dan perawatan intensif di rumah sakit.

Salah satu sahabat Indra Bekti, Indy Barends sudah menjenguk sahabatnya tersebut. Dia pun ikut mengungkapkan kondisi terbaru Indra Bekti di Rumah Sakit Abdi Waluyo.

Indy Barends mengaku bahagia dan lega saat dirinya tahu bahwa sahabatnya tersebut sudah siuman.

Tidak hanya siuman, menurut Indy, Indra Bekti juga sudah bisa memberikan respons ketika diajak komunikasi.

"Pas aku sampai dia sudah siuman, sekitar jam 2 dan aku dapat kabar kalau dia sudah bisa gerakkan tangan ya Tuhan alhamdulillah," demikian dikatakan Indy Barends.

Menurutn Indy, keluarga dan teman-teman dekat Indra Bekti sangat menantikan momen tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com