Bank Syariah Mandiri Tebar Hadiah

Bank Syariah Mandiri Tebar Hadiah

CIREBON - Bank Syariah Mandiri (BSM) memberi perhatian pada segenap nasabah. Melalui program Gelegar Hadiah periode 1 Mei hingga 31 Oktober 2010, BSM menyiapkan ratusan hadiah menarik mulai mobil sampai paket umrah. Beruntung, 18 nasabah BSM wilayah III Cirebon termasuk sebagian pemenang. Jum’at (10/12), secara simbolis pemberian hadiah dilangsungkan di BSM Cabang Cirebon. Kepala Cabang BSM Cirebon, Edhi Mulyono menjelaskan, ketentuan peserta program Gelegar Hadiah adalah perorangan pemilik rekening Tabungan BSM yang melakukan peningkatan saldo dengan dana bukan berasal dari dana pencairan pembiayaan BSM. “Penabung yang memiliki peningkatan saldo minimal Rp6 juta pada akhir periode, berhak mengikuti undian,” katanya didampingi Kepala BSM KCP Plered, Nasori. Edhi menerangkan penentuan pemenang dilakukan dengan mekanisme pengundian poin. Poin diperoleh nasabah berdasarkan peningkatan saldo. Penabung baru dengan saldo rata-rata selama periode program minimal Rp2 juta, mendapatkan 1 poin undian. Penabung yang meningkatkan saldo sebesar Rp1 juta dari saldo awal Rp2 juta mendapatkan 1 poin undian tambahan dan berlaku kelipatannya. Hadiah Gelegar Hadiah, lanjut Edhi, terbagi atas grand prize 1 unit Toyota Camry untuk minimal 150 poin, hadiah utama 14 New Avanza untuk 50 poin, hadiah reguler 168 Honda Vario Techno dan 128 paket umrah untuk minimal 10 poin, hadiah hiburan 192 TV LCD 32 inchi dan 604 Tabungan Mabrur untuk minimal 3 poin. Pemenang hadiah paket umrah yakni Rusmini dan Maemunah, keduanya dari BSM Cabang Cirebon. Vario Techno direbut H Jamalludin dan Siti Mariam dari BSM KCP Kuningan serta Hj Zuhroh dari KCP Jatibarang. 10 pemenang Tabungan Mabrur adalah Dian Sartikasari, Drs H Syahwan Helmi Harahap, Musyaffa Ahmad, Subandi, Dadah Mardiah, Hj Eni Suparni, Lesmania BSC, A Fauzan Haririe, Ratna Faridah dan Iwa Gartiwa. Peraih TV LCD 32 inch yakni Karman dan Futichah dari cabang Cirebon, dan Bayu Adi Samudra dari Jatibarang. Terkait perkembangan sisi pendanaan, Edhi membeberkan, bila saat ini BSM menguasai pangsa pasar (market share) pendanaan perbankan syariah di wilayah III Cirebon lebih dari 50 persen. “Tentu ini hasil yang positif. Target di 2011 kami akan mempertahankan angka market share itu. Kepercayaan masyarakat akan menjadi perhatian guna peningkatan layanan kami kedepan,” tandasnya. (ron/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: