Kenalkan Produk Unggulan Daerah

Kenalkan Produk Unggulan Daerah

SINDANGWANGI - Banyaknya kunjungan dari luar daerah yang melakukan studi banding ke Desa Lengkong Kulon, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka, tampaknya menjadi berkah tersendiri bagi para pengusaha lokal. Setiap ada yang melakukan studi banding ke desa tersebut, pemerintah desa setempat selalu memperkenalkan produk kerajinan masyarakat setempat berupa produk batu alam. Kepala Desa Lengkong Kulon Wiharja mengatakan, setelah Desa Lengkong Kulon terpilih sebagai desa terbaik dalam program perencanaan pembangunan desa di Jawa Barat, banyak daerah lain yang datang untuk melakukan studi banding. Seringnya kedatangan tamu dari luar daerah tersebut, tentunya merupakan kesempatan bagi masyarakat Lengkong Kulon untuk mengenalkan berbagai produk unggulan desa yang sudah dikembangkan masyarakat. \"Alhamdulillah berkat keberhasilan menjuarai lomba perencanaan pembangunan desa yang dihelat PNPM Jawa Barat tahun 2013, Desa Lengkong Kulon sering dikunjungi daerah lain yang ingin studi banding. Para tamu dari daerah luar tersebut ingin mengetahui bagaimana mekanisme penyusunan perencanaan pembangunan desa sampai pelaksanaannya sehingga hasilnya diakui berbagai pihak,\" jelas Wiharja kepada Radar, akhir pekan kemarin. Dikatakan Harja, sapaan akrab Kuwu Lengkong Kulon ini, baru-baru ini daerah yang telah berkunjung ke desanya antara lain dari Kabupaten Kapuas Kalimantan Barat. Sekitar 32 orang yang datang, mereka terdiri dari para kepala desa dan Sekretaris Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa,  Camat Tebas serta sekcamnya. \"Yang ditanyakan mereka tentang program perencanaan pembangunan desa serta tatanan pemerintahan desa mengenai pembangunan desa. Mereka tertarik dengan Bumdes, soal realisasi pembangunan desa serta keberadaan perangkat desa yang di daerahnya masih sangat terbatas,\" ujarnya. Selain daerah Kapuas, Kalimantan Barat, sambung Harja, desanya juga baru-baru ini menerima kunjungan dari daerah Jogjakarta dan Cilacap. Tujuan mereka juga sama ingin mengetahui program-program desa yang baik dan beberapa unggulan desa. Menurutnya, kepada para tamu dari luar daerah, pihak desa selalu memperkenalkan berbagai produk usaha unggulan dari masyarakat Lengkong Kulon. Seperti halnya produk aneka hasil kerjainan batu alam yang saat ini pemasarannya sudah sampai ke luar daerah. Selain itu juga berbagai program unggulan desa seperti hasil perikanan air tawar dan sebagainya diperkenalkan kepada para tamu yang datang.(eko)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: